Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penerapan Metode Kerja Kelompok Dalam Pembelajaran Fiqih Di MTs El-Qodar Labuhan Ratu

Sapitri, Indah (2024) Penerapan Metode Kerja Kelompok Dalam Pembelajaran Fiqih Di MTs El-Qodar Labuhan Ratu. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
INDAH SAPITRI.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Kerja kelompok merupakan penyajian pelajaran dengan cara peserta didik mengerjakan tugas secara berkelompok dibawah bimbingan guru. Sebelum memulai proses pembelajaran, guru membentuk kelompok yang jumlah anggotanya disesuaikan dengan kebutuhan. Guru disini menjelaskan prosedur yang akan dilakukan peserta didik kemudian dilanjutkan dengan penyampaian tugas.

Kerja kelompok dapat membuat peserta didik menjadi lebih aktif dalam proses pembelajaran. Dalam prosesnya peserta didik tidak hanya membaca maupun mendengar, tetapi mereka bisa mencoba saling bertukar argumen serta melakukan praktik pembelajaran bersama-sama sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode kerja kelompok di MTs El-Qodar Labuhan Ratu.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, bersifat deskriptif dengan menggunakan Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi yang diperoleh dari informan yakni Guru mata Pelajaran fiqih, siswa kelas 8, Kepala Madrasah, staf di MTs El- Qodar Labuhan Ratu. Lokasi penelitian ini dilakukan di MTs EL-QODAR Labuhan Ratu.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan metode kerja kelompok di MTs El-Qodar Labuhan Ratu sudah berjalan sesuai dengan langkah-langkahpelaksanaan metode kerja kelompok, akan tetapi masih terdapat kendala yang perlu dihadapi yang datang dari diri peserta didik. Kendala tersebut berupa sikap peserta didik yang kurang memusatkan fokusnya pada pembelajaran dan kerjasama dalam kelompok yang masih kurang.
Kata Kunci: Penerapan Metode Kerja kelompok, Fiqih, Peserta didik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fandy Hidayat .
Date Deposited: 08 Oct 2024 07:27
Last Modified: 08 Oct 2024 07:27
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10002

Actions (login required)

View Item View Item