Attaya, Fauza Nur (2024) Pengaruh Pemberian Labelling Negatif Terhadap Perilaku Menyimpang Siswa Di SMPN 1 Sekampung Udik Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
FAUZA NUR ATTAYA.pdf - Other Download (5MB) |
Abstract
Siswa SMP merupakan siswa yang masuk ke dalam masa remaja awal atau masa pencarian jati diri. Pada masa remaja inilah siswa rentan melakukan tindakan perilaku menyimpang. Dalam penelitian ini akan di lakukan penelitian untuk dapat mengetahui adakah terdapat pengaruh dari labelling negatif yang di berikan baik dari teman sebaya maupun lingkungan terhadap perilaku menyimpang yang di lakukan siswa di SMPN1 Sekampung Udik Lampung Timur.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dimana jenis penelitian yang di gunakan yaitu kuantitatif ex post facto. Penelitian ini menggunakan tekhnik purposive sampling sebagai tekhnik pengambilan sampel. Adapun yang di gunakan sebagai sample yaitu kelas 8 G tahun ajaran 2022/2023 yang berjumlah 26 siswa. Sampel ini di pilih berdasarkan pertimbangan kriteria dalam pemilihan sampel. Selanjutnya untuk dapat membuktikan dan menganalisis hal tersebut, maka di gunakan uji validitas, dan reabillitas,Uji normalitas, uji homogenitas serta uji regresi linier sedarhana.
Untuk dasar pengambilan keputusan dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu, cara pertama dengan membandingkan nilai r hitung dengan r tabel. Pada baris pearson correlation terdapat nilai r hitung sebesar 0,350, kemudian dibandingkan dengan nilai r tabel sebesar 0,254 dengan taraf signifikan 5 %. Kemudian dapat dilihat hasilnya bahwa r hitung > r tabel atau 0,350 > 0,254. Maka H0 ditolak dan Ha diterima. Selanjutnya untuk cara kedua yaitu, jika nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 maka berkorelasi. Sebaliknya jika nilai signifikansi lebih besar dari 0,05 maka tidak berkorelasi. Berdasarkan hasil pearson product moment dapat diketahui nilai signifikansi 0,006 < 0,05 maka dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh pemberian labeling negative terhadap perubahan perilaku siswa di SMPN 1 Sekampung Udik dengan tingkat korelasi rendah.
Kata Kunci; Remaja, Labelling negatif, perilaku menyimpang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 05 Sep 2024 03:42 |
Last Modified: | 05 Sep 2024 03:42 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10077 |
Actions (login required)
View Item |