Haqi, Dimaskito Wimara (2024) Peran Guru Agama Dalam Membina Akhlak Siswa Kelas VIII Di Smp N 1 Kecamatan Umpu Semenguk Desa Bumi Ratu Kabupaten Way Kanan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
DimasKito Wimara Haqi.pdf - Other Download (6MB) |
Abstract
Akhlak merupakan respon dari seseorang terhadap apa yang dilihat, didengar, dirasakan, maupun dipahami, yang dilakukan secara berulang-ulang tanpa adanya paksaan atau rekayasa. Orang yang baik tentu akan menunjukkan akhlak yang baik pula, Rasulullah pun mengatakan sebaik-baiknya manusia adalah yang baik akhlaknya. Latar belakang peneliti ini adalah melihat kondisi akhlak siswa di SMP N 01 Umpu Semeguk. Yang menurut Bapak Benhur Ismail sebagai guru agama mengatakan bahwa masih ada beberapa siswa yang menunjukkan akhlak kurang baik diantaranya membuli sesame teman, membolos pada jam pelajaran, berbicara kurang sopan terhadap guru.
Pertanyaan dalam peneliti ini adalah bagaimana peran guru agama dalam membina akhlak siswa di SMP N 01 Umpu Semenguk?Tujuan dari peneliti ini adalah untuk mengetahui akhlak siswa dilingkungan sekolah dan untuk mengetahui peran guru agama dalam membina akhlak siswa di SMP N 01 Umpu Semenguk, untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi guru agama dalam membina akhlak siswa di SMP N 01 Umpu Semenguk.
Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat
deskriptif kualitatif. Sumber data di dalam penelitian ini adalah terbagi menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Sumber data ditentukan dengan menggunakan teknik purpose sampling dengan merujuk langsung informan yang lebih valid dan akurat yang menyangkut topik yang sedang diteliti. Sedangkan metode pengumpulan data atau instrument penelitian menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kondisi akhlak siswa dapat dikatakan cukup baik karena tidak ditemukan kondisi kenakalan yang berlebihan, namun tetap perlu untuk diadakan pembinaan dalam membina akhlak siswa, mengingat usia siswa masih pada tahap perkembangan. Diantara upaya yang dilakukan adalah melalui pendidikan aplikasi dan ilustrasi. Dan upaya tersebut bisa dibilang berhasil, karena beberapa siswa merasa dirinya menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Kata Kunci : Peran Guru,Membina,Akhlak Siswa
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 00:24 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 00:24 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10082 |
Actions (login required)
View Item |