Marlina, Okta (2024) Konsep Keadilan Bagi Pelaku Poligami Perspektif Hukum Keluarga Islam (Studi di desa Gunung Tiga, Batanghari Nuban, Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Okta Marlina.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Poligami dalam pengertian sederhana adalah beristri lebih dari satu. Dalamkamus besar bahasa Indonesia poligami sistem perkawinan yang membolehkanseseorang mempunyai istri atau suami lebih dari satu orang. poligami bisadilakukan apabila memenuhi syarat yaitu adalah kebolehan menikah hanya padaempat orang istri dan bisa berlaku adil terhadap istri-istrinya, poligami yang tidakseimbang, artinya tidak adanya konsep keadilan dalam pernikahan poligami,mengakibatkan kecemburuan sosial antara istri-istri bahkan menimbulkanperselisihan antara keluarga.
Penelitian ini bertujuan mengetahui Bagaimana konsep keadilan dalampoligami menurut hokum keluarga Islam dan bagaimana praktik keadilan dalampoligami yang terjadi di desa Gunung Tiga Kecamatan Batanghari Nuban. Jenispenelitian ini adalah penelitian lapangan (fiel research) dengan sifat penelitiandeskriftif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini ada dua yaitu sumberdata primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan denganmenggunakan teknik wawancara, observasi dan dokmentasi. Dan teknik analisidata yang di gunakan dalam penelitian ini adalah teknis analisis deskriftifkualitatif dengan menggunakan pola berpikir induktif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa praktik keadilan dalamperkawinan poligami yang terjadi di Desa Gunung tiga Kecamatan BatanghariNuban Lampung Timur masih belum menerapkan konsep keadilan, pelakupoligami cendrung terhadap salah satu istri saja. Keadilan dalam poligamiperspektif hukum keluarga islam diartikan sebagai adanya persamaan dalammemberikan nafkah dan pembagian hari terhadap sesama istri dalam batas yangmampu dilakukan oleh manusia. Adil dalam batas kemampuan manusia ialah adilyang bersifat obyektif dan terukur, yaitu adil dalam hal pemenuhan materi, bukanadil dalam hal kasih sayang dan cinta, karena kasih sayang dan cinta tidak dapatdiukur secara objektif dan diluar kemampuan manusia untuk dibagi
Kata kunci :Poligami, Keadilan, Hukum Keluarga
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ahwal Syakhshiyyah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Ahwal Syakhshiyyah |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 09 Oct 2024 01:20 |
Last Modified: | 09 Oct 2024 01:20 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10118 |
Actions (login required)
View Item |