Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Shalat Dhuha dalam Meningkatkan Kecerdasan Spiritual Siswa Kelas VIII di MTS Al-Hikmah Batanghari Lampung Timur

Nur'aini, Ririn (2021) Implementasi Shalat Dhuha dalam Meningkatkan Kecerdasan Spiritual Siswa Kelas VIII di MTS Al-Hikmah Batanghari Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI RIRIN NUR'AINI ( 1701010170 )_compressed (1) - Ririn Nur'Aini.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Shalat dhuha adalah shalat sunnah muakkad (sangat dianjurkan). Shalat sunnah yang dikerjakan pada pagi hari. Dimulai ketika matahari mulai naik sepenggal atau setelah terbit matahari sebelum waktu dzuhur ketika matahari belum naik pada posisi tengah-tengah. Shalat dhuha diartikan sebagai shalat sunnah dua rakaat atau lebih, sebanyak-banyaknya dua belas rakaat. Ketika siswa melaksanakan shalat dhuha siswa mampu memiliki kecerdasan spiritual. Kemudian timbul pertanyaan bagaimana Implementasi shalat dhuha dalam meningkatkan kecerdasan spiritual siswa kelas VIII di MTs Al Hikmah Batanghari dan apa faktor pendukung dan penghambat Implementasi shalat dhuha dalam meningkatkan kecerdasan spiritual siswa kelas VIII di MTs Al Hikmah Batanghari.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Sumber datanya yaitu Kepala Sekolah, guru fikih, guru qur‘an hadist dan siswa kelas VIII. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dimulai dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk mengecek keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Implementasi shalat dhuha dilaksanakan setiap hari kecuali hari jumat sebelum pembelajaran dilaksanakan. tempatnya di masjid dengan jumlah dua rakaat pada pagi hari, tepatnya jam 07.15 WIB. Sebelum melaksanakan shalat dhuha peserta didik diwajibkan membaca Al-Qu‘an beberapa ayat bersama-sama dan dilanjutkan dengan shalat dhuha. Adapun yang bertugas sebagai imam adalah guru dan peserta didik (2) Indikator kecerdasan spiritual peserta didik kelas VIII di MTs Al Hikmah Batanghari Lampung Timur adalah istiqomah yakni dalam melaksanakan shalat lima waktu, amanah yakni saat diberi tanggung jawab ketika melaksanakan tugas piket pelaksanaan shalat dhuha, menghargai waktu datang tepat waktu tidak terlambat dan tidak menunda-nunda dan jujur yakni tidak berbohong,tidak mengambil barang milik orang lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 06 Nov 2024 02:59
Last Modified: 06 Nov 2024 02:59
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10178

Actions (login required)

View Item View Item