Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengembangan Kriya Bambu Perspektif Ekonomi Islam di Desa Gaya Baru 3 Lampung Tengah

N, Siti Afifatun (2021) Pengembangan Kriya Bambu Perspektif Ekonomi Islam di Desa Gaya Baru 3 Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI_SITI AFIFATUN N_NPM.1704040161 - Aulia Nur Mahmudah.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Ekonomi Islam merupakan istilah untuk sistem ekonomi yang dibangun atas dasar-dasar dan tatanan Al-Qur'an dan Al-Sunnah dengan tujuan maslahah (kemaslahatan) bagi umat manusia, sehingga secara konsep dan prinsip ekonomi Islam adalah tetap, namun pada prakteknya untuk hal-hal yang situasi dan kondisi tertentu bisa saja berlaku luwes bahkan bisa mengalami perubahan. Prinsip ekonomi Islam dapat dirangkum dalam empat prinsip, yaitu tauhid, keseimbangan, kehendak bebas, dan tanggung jawab. Seni yang dihasilkan oleh seseorang yang bekerja terhadap keterampilannya juga membutuhkan sebuah pengembangan untuk memberikan nilai maksimal bagi konsumen, memenangkan persaingan dalam hal usaha dengan membuat sebuah produk yang inovatif, produk yang telah dimodifikasi serta mempunyai nilai yang tinggi baik secara desain maupun ciri-ciri lain. Dalam penelitian ini, peneliti mengumpulkan data dengan menggunakan penelitian lapangan (field research), Sedangkan sifat penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan Induktif data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Dan semua data-data tersebut dianalisa secara induktif.

Hasil Penelitian menunjukan bahwa pengrajin bambu di Desa Gaya Baru 3 jika di lihat dari pengembangannya sudah mengalami banyak peningkatan seperti bentuk serta desain yang unik, dan modern dari semula yang masih alami dan tradisional sekarang telah dikombinasikan dengan bahan baku lain seperti rotan sehingga lebih menarik, dan yang semula hanya memproduksi sepaket kursi dan meja, sekarang bertambah memproduksi bingkai cermin, rak sepatu, dipan mini sampai saung bambu. Dan jika dilihat dari konsep ekonomi Islamnya pengrajin sudah menerapkan prinsip sebagai seorang muslim yaitu dengan tidak menjual atau memproduksi barang-barang yang diharamkan, serta transparan dalam penetapan harga dan juga bertanggung jawab atas limbah yg dihasilkan yaitu sisa limbahnya dimanfaatkan untuk diolah kembali menjadi tusuk sate sehingga tidak terbuang sia-sia dan tidak ada yg dirugikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 09 Oct 2024 03:13
Last Modified: 09 Oct 2024 03:13
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10226

Actions (login required)

View Item View Item