Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Santri Pondok Pesantren Ahsanul ‘Ibad Purbolinggo Lampung Timur

Choironi, Ahmad (2018) Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Santri Pondok Pesantren Ahsanul ‘Ibad Purbolinggo Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI AHMAD CHOIRONI.pdf - Other

Download (3MB) | Preview

Abstract

Pondok Pesantren adalah wadah menimba ilmu agamayang telah berdiri sejak lama dan terus eksis dalam membantu membentuk juru dakwah dalam mensyiarkan agama Islam.Semakin berkembangnya zaman fungsi pesantren juga semakin bertambah yaitu ikut berperan dalam menanggulangi masalah pengangguran yang telah lama menjadi problematika masyarakat pada umumnya.pengangguran merupakan problematika yang hingga saat ini terus dipandang oleh pemerintah untuk menanganinya, banyak program yang dicanangkan dengan bekerja sama dengan semua instansi untuk menangani masalah pengangguran, tidak terkecuali dengan Pondok Pesantren yang selama ini hanya dikenal sebagai lembaga pendidikan yang hanya mendalami ilmu agama saja.Pondok Pesantren mulai membekali para santri untuk siap terjun kedalam masyarakat bukan hanya dengan ilmu agama saja tetapi dengan ilmu ketrampilan, dengan memberikan pendidikan kewirausahaan terhadap santrinya untuk memacu minat para santri dalam berwirausaha.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalahApakah terdapat pengaruh pendidikan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha santri pondok pesantren Ahsanul „Ibad Purbolinggo Lampung Timur?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pendidikan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha santri pondok pesantren Ahsanul „Ibad Purbolinggo Lampung Timur.

Penelitian ini di disain dengan metode deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode angket sebagai metode pokok, dan metode dokumentasi sebagai metode pendukung, serta teknik analisis data statistika penulis menggunakan rumus product moment.Hipotesis yang di ajukan dalam penelitian ini adalah “Ada pengaruh pendidikan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha santri pondok pesantren Ahsanul „Ibad Purbolinggo Lampung Timur”.

Hasil penelitian menunjukan bahwa hipotesis alternatif (Ha) yang penulis ajukan diterima dengan rhit0,407lebih besar dariharga rtabelpada df = N-nr = 28-2= 26 dan taraf signifikasi 5% sebesar 0,374. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa “jika pendidikan kewirausahaan baik maka minat berwirausaha santri akan cenderung baik”. Hal ini berarti bahawa teori yang menyatakan pendidikan kewirausahaan berpengaruh terhadap minat berwirausaha benar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 17 Jan 2020 00:47
Last Modified: 17 Jan 2020 00:47
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1028

Actions (login required)

View Item View Item