Fakhor, M. Nur (2024) Strategi Bimbingan Manasik dalam Mengoptimalkan Pemahaman Haji di Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Dokumen dari Fahor - M Nur Fakhor.pdf - Other Download (3MB) |
Abstract
Indonesia yang merupakan negara dengan jumlah muslim yang besar, pelaksanaan bimbingan manasik haji menjadi tantangan tersendiri. Banyaknya calon jemaah haji setiap tahunnya menuntut penyelenggara bimbingan haji untuk memberikan pelayanan yang efektif dan efisien. PT An-Nur Insani Rahmatan merupakan salah satu lembaga yang bergerak di bidang penyelenggaraan bimbingan manasik haji di Lampung Tengah. Lembaga ini memiliki berbagai strategi untuk mengoptimalkan pemahaman haji di kalangan calon jemaah melalui berbagai strategi yang inovatif dan edukatif.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi bimbingan manasik dalam mengoptimalkan pemahaman haji di Lampung Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dan sifat penelitiannya bersifat deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa PT. Annur Insani Rahmatan Kotagajah Timur, Lampung Tengah adalah perusahaan yang bergerak di bidang travel penyelenggara ibadah umrah dengan memiliki direktur dan staff karyawan yang telah berpengalaman dalam dunia travel haji dan umrah, memiliki banyak relasi diberbagai bidang seperti marketing, penerbangan dan akomodasi serta dapat memanfaatkan kemajuan teknologi dalam hal promosi. Namun demikian,
masih terdapat adanya ancaman yaitu terjadinya perubahan sistem pada haji dan umrah yang dibuat oleh pihak pemerintah dan Arab Saudi sehingga PT. Annur Insani Rahmatan dituntut untuk dapat cepat menyesuaikan dengan kebijakan yang ada.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Haji dan Umroh |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Haji dan Umroh |
Depositing User: | Syarif Mahendra . |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 03:32 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 03:32 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10312 |
Actions (login required)
View Item |