Indriyani, Fitri (2024) Eksistensi Kursus Calon Pengantin dalam Mencegah Problematika Rumah Tangga di KUA Raman Utara Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
BPI-1904032006-FITRI INDRIYANI-1 - fitri indriyani140.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Dalam penelitian ini keberadaan kursus calon pengantin di KUA Raman Utara Lampung Timur dilatar belakangi oleh beberapa masalah seperti, ada karena faktor ekonomi, krisis ahlak, impoten, tidak adanya tanggung jawab, mabuk mabukan yang berujung kekerasan dalam rumah tangga serta adanya poligami yang tidak sehat. Selain permasalahan perekonomian dalam rumah tangga yang menjadi faktor tidak harmonis lagi, ada masalah lain yang muncul yaitu hadirnya orang ketiga. Perselingkuhan yang dilakukan oleh salah satu pasangan suami isteri ini disebabkan karena hubungan suami isteri yang sudah hilang kemesraannya, kasih dan sayangnya terjadi karena kurangnya pengetahuan tentang kehidupan rumah tangga dan belum siap mental. Oleh karena itu, harus melakukan tindakan untuk meminimalisir hal tersebut dengan melakukan bimbingan pra nikah bagi calon pengantin yaitu kursus calon pengantin.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan eksistensi kursus calon pengantin dalam mencegah problematika rumah tangga di KUA Raman Utara Lampung Timur. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field research), dengan sifat penelitian deskriptif kualitatif. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan sosiologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa eksistensi kursus calon pengantin di KUA Raman Utara Lampung Timur ini telah diketahui oleh masyarakat serta sosialisasi kursus calon pengantin dilakukan terus dalam memberikan pemahaman dan bekal tentang tujuan dalam menjalani kehidupan rumah tangga yang harus dimiliki oleh calon pengantin setelah menikah. Keberadaan kursus calon pengantin ini juga memiliki peran penting yaitu dengan mengikuti kursus calon pengantin ini pasangan calon pengantin lebih memahami hak dan kewajiban dalam berumah tangga, dan pasangan suami istri harus mampu
meminimalisir perselisihan yang terjadi dan mencari solusi atas permasalahan yang terjadi. Dan berhasil mencegah problematika dalam rumah tangga karena semenjak pelaksanaan kursus calon pengantin ini diterapkan telah mengalami keberhasilan dibandingankan sebelum adanya kursus calon pengantin.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Bimbingan Penyuluhan Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam |
Depositing User: | Syarif Mahendra . |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 03:31 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 03:31 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10320 |
Actions (login required)
View Item |