Ayuri, Julian (2018) Komunikasi Interpersonal dalam Meningkatkan Keharmonisan Lintas Suku di kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
SKRIPSI JULIAN AYURI NPM. 14125436.pdf - Other Download (2MB) | Preview |
Abstract
Masyarakat Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur terdiri dari berbagai macam suku baik suku Jawa, Lampung, Bali, dan Palembang. Masyarakat Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur sering mengalami pergesekan dengan masyarakatdari kecamatan lain. Masyarakatyang sering berkonflik merupakan masyarakat yang memiliki perbedaan suku. Sebagai contoh masyarakat bersuku Jawa atau Bali dari Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur bersitegang dengan masyarakat bersuku Lampung dari kecamatan Batanghari Nuban. Meskipun demikian, hal tersebut tidak mempengaruhi keharmonisan masyarakat antara suku Jawa, Bali, dan Lampung di Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan etika komunikasi interpersonal di Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur, Untuk mengatahui cara masyarakat Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur hidup bermasyarakat untuk memelihara keharmonisan lintas suku, terakhir untuk mengetahui hambatan-hambatankomunikasi interpersonal dalam meningkatkan keharmonisan lintas suku di Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur.Peneltian ini menggunakan jenis peneltian lapangan (field research) dengan sifat deskriptif kualitatif.Sumber data dalam penelitian ini mencakup sumber data primer, sumber data sekunder, dan sumber data tersier.Narasumber penelitian dipilih dengan teknik purposivesampling.
Penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi untuk pengumpulan data yang diperlukan dalam penelitian ini. Penjamin keabsahan data dalam penelitian ini adalah triangulasi teknik yakni teknik penjaminan dengan pengumpulandata yang berbeda-beda untuk mendapatkan data dari sumber yang sama. Teknik analisis data yang digunakan yaitu deskripsi dan analisis data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa etika komunikasi interpersonal diKecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur tidak seluruhnya diterapkan.Cara masyarakat di Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur hidup bermasyarakat untuk memelihara keharmonisan lintas suku yaitu aktif dalam setiap kegiatan yang ada, saling membantu menyelesaikan konflik lintas suku, membaur pada siapa saja, tidak membahas masalah ras, murah senyum,dan ramah tamah. Hambatan-hambatan komunikasi interpersonal dalam meningkatkan keharmonisan lintas suku di Kecamatan Raman Utara Kabupaten Lampung Timur yakni kesalahpahaman dalam berkomunikasi atau miskomunikasi dan sikap etnosentrismedari diri masyarakat itu sendiri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 17 Jan 2020 01:22 |
Last Modified: | 17 Jan 2020 01:22 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1036 |
Actions (login required)
View Item |