Putri, Rizki Perdana (2024) Analisis Media Sosial Tiktok terhadap Etika Berpakaian Islami Remaja Putri Desa Timbulrejo Kecamatan Bangunrejo Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
RISKY PERDANA PUTRI - Rizki Perdanaputri.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
Penggunaan media sosial TikTok mempunyai dampak positif dan negatif yang menjadi salah satu faktor munculnya kerakteristik bagi penggunanya. Kebiasaan tersebut akan terbentuk dengan beberapa faktor seperti konten yang dilihatnya. Dari hasil observasi awal yang dilakukan peneliti di Desa Timbulrejo Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah, hampir semua remaja putri mempunyai aplikasi Tiktok dan bisa menggunakannya, dan kurang menerapkan etika berpakaian yang baik karena tingginya penggunaan media sosial Tiktok dan kurangnya pemahaman terhadap nilai-nilai keislaman pada seorang remaja putri.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kolerasi penggunaan media sosial Tiktok terhadap etika berpakaian Islami pada remaja putri di Kecamatan Bangunrejo, Kabupaten Lampung Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif. Peneliti memilih metode ini karena penelitian kualitatif lebih banyak digunakan untuk mendeskripsikan secara langsung atau tidak langsung terkait fenomena apa yang terjadi di lapangan. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder, sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada beberapa remaja putri di Desa Timbulrejo Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah. Observasi dilakukan dengann mengamati keadaan yang ada di Remaja Putri Desa Timbulrejo Kecamatan Bangunrejo Lampung Tengah. Dokumentasi diambil sebagai memperoleh data-data yang berkaitan tentang remaja putri di Desa Timbulrejo Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah.
Analisis media sosial Tiktok memungkinkan peneliti untuk memahami bagaimana perspektif remaja putri terhadap efek yang ditimbulkan dari penggunaan media tersebut mempengaruhi realitas sosial yang kompleks menurut teori common sense, termasuk perubahan arus dan dinamika berbusana di tengah-tengah nilai-nilai agama dan budaya di daerah tersebut. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan bahwa sebagaian besar remaja putri Desa Timbulrejo memahami etika berpakaian Islami sebagai cara berpakaian yang menutup aurat sesuai dengan ajaran agama Islam. Pemahaman ini seringkali didapat dari ajaran orang tua, pendidikan, kegiatan keagamaan dimasyakat, penggunaan media sosial. Remaja putri cenderung memilih konten media yang sesuai dengan nilai-nilai yang diajarkan oleh keluarga, konten media yang dianggap menjaga kesopanan dan sesuai dengan ajaran-ajaran agama dan norma sosial masyarakat lebih diterima dan diikuti. Media sosial memiliki pengaruh besar dalam membentuk persepsi dan gaya berpakaian remaja putri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Syarif Mahendra . |
Date Deposited: | 19 Nov 2024 02:50 |
Last Modified: | 19 Nov 2024 02:50 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10449 |
Actions (login required)
View Item |