Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penerapan Model Pembelajaran Team Games Tournament (TGT) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Smp Al-Firdaus Pada Materi Makanan, Zat Aditif Dan Sistem Pencernaan

Santoso, Lucky Hari (2024) Penerapan Model Pembelajaran Team Games Tournament (TGT) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Smp Al-Firdaus Pada Materi Makanan, Zat Aditif Dan Sistem Pencernaan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
LUCKY HARI SANTOSO NPM. 1901082007.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Kegiatan pembelajaran guru berperan sebagai motivator dan fasilitator. Peran Guru sebagai motivator adalah membangkitkan motivasi kepada peserta didik, agar melakukan kegiatan belajar dengan kehendak Sendiri tanpa adanya tekanan atau paksaan. Sedangkan peran guru sebagai fasilitator adalah memfasilitasi peserta didik agar dapat belajar dengan mengembangkan potensi
yang dimiliki peserta didik. Salah satu cara dalam menerapkan media pembelajaran yang menyenangkan adalah dengan menggunakan Team Games Tournament (TGT). TGT adalah jenis pembelajaran kooperatif yang dirancang untuk mempengaruhi pola interaksi perserta didik dan sebagai alternatif terhadap struktur kelas tradisional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui
penerapan model Team Game Tournament (TGT) dalam meningkatkan hasil belajar siswa kepada materi Makanan, Zat Aditif Dan Sistem Pencernaan. Metode penelitian yang akan digunakan adalah dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dirancang dengan menggunakan metode mengenai keadaan kegiatan pembelajaran yang terdiri dari 2 siklus.
Metode ini terdapat dua variabel yaitu variabel bebas dalam penelitian ini adalah Teams Games Tournament (TGT) yang merupakan metode pembelajaran sedangkan variabel terikat pada penelitian ini adalah hasil belajar siswa. Penelitian ini dirancang dengan menggunakan sumber data peserta didik terdiri dari 12 siswa laki-laki dan 6 siswi perempuan. Berdasarkan penelitian tersebut dapat dilihat bahwa penggunaan metode Team Game Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII SMP AL-Firdaus Tahun Pelajaran 2024/2025. Ketuntasan hasil belajar peserta didik pada siklus 1 sebesar 66,67%, dan pada siklus II sebesar 77,77%. Peningkatan ketuntasan hasil belajar sebesar 15%. Pada tema makanan,,zat aditif dan sistem pencernaan.

Kata kunci : Teams Games Tournament (TGT), Hasil Belajar Siswa, Makanan, Zat Aditif Dan Sistem Pencernaan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Biologi
Depositing User: Fandy Hidayat .
Date Deposited: 12 Dec 2024 02:02
Last Modified: 12 Dec 2024 02:02
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/10505

Actions (login required)

View Item View Item