Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Etos Kerja Karyawan dalam Pengelolaan Lembaga Keuangan Syariah di BMT Al-Husnayain Tanggul Angin Kantor Kas Sidowaras Kecamatan Bumi Ratu Nuban

Suciani, Wulan (2018) Etos Kerja Karyawan dalam Pengelolaan Lembaga Keuangan Syariah di BMT Al-Husnayain Tanggul Angin Kantor Kas Sidowaras Kecamatan Bumi Ratu Nuban. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI WULAN SUCIANI NPM. 13104814.pdf - Other

Download (4MB) | Preview

Abstract

Etos kerja merupakan norma atau etika yang dijadikan pedoman manusia dalam bersikapdan betingkah laku. Semakin banyak lembaga atau organisasi yang tumbuh dan berkembang maka, seseorang harus memiliki sikap etos kerja yang baik sebagai pedoman dalam bekerja. Karena etos kerja ini merupakan hal yang bisa mendorong seseorang bekerja lebihsemangat dan maksimal.Pelaksanaan etos kerja yang dilakukan karyawan BMT Al-Husnayain dalam hal kedisplinan belum sesuai dengan dengan etos kerja yang berlaku karena, masih banyak karayawan yang masih melanggar kedisiplinan kerja. Akan tetapi etos kerja karyawan dalam hal kejujuran, kedisiplinan, rasional, tangung jawab sudah dilaksnakan karyawan dengan baik.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana etos kerja dan faktor apa saja yang mempengaruhi etos kerja karyawan dalam pengelolaan lembaga keuangan BMT Al-Husnayain kantor kas Sidowaras Kecamatan Bumi Ratu Nuban. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field reaseach)dengan pendekatan kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder, dimana sumber data primer diperoleh dari manager, karyawan, dan amggota BMT Al-Husnayain. Sedangkan sumber data sekunder diperoleh dari literatur dan dokumentasi tentang permaslhan terkait. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan metode wawancara, dokumentasi, dan observasi.

Hasil penelitian yang diperoleh dari kesimpulan bahwa, pelaksanaan etos kerja karyawan dalam pengelolaan lembaga keuangan syariah belum sesuia dengan etos kerja yang berlaku. Karena, masih adanya etos kerja karyawan yangmasih dilanggar. Hal ini terlihat dari ketidakdisiplinan karyawan pada saat berangkat kerja, hal ini juga dipengaruhi tidak adanya kesadaran karyawan dalam hal kedisiplinan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 17 Jan 2020 04:36
Last Modified: 17 Jan 2020 04:36
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1081

Actions (login required)

View Item View Item