Rahmawati, Wiwin (2019) Analisis Profitabilitas Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Lampung Timur Tahun 2018-2019. Diploma thesis, IAIN Metro.
|
PDF
TUGAS AKHIR WIWIN.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Pada saat ini dunia perbankan mendapatkan perhatian yang sangat besar oleh masyarakat. Sebagai lembaga keuangan yang kegiatan usahanya menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkan dana kembali tersebut ke masyarakat serta memberikan jasa-jasa perbankan lainnya. Salah satu cara perbankan syariah dalam mendukung laju perekonomian negara adalah dengan cara menawarkan produk deposito mudharabah , dimana produk ini sudah sesuai dengan syariat islam dan tidak melanggar ketentuan agama.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui deposito mudharabah apakah berpengaruh terhadap peningkatan profitbilitas serta apakah sudah seuai dengan syariat islam..Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah interview (wawancara), kuesioner (angket), observasi, dokumentasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder.
Hasil dari analisis yang penulis lakukan, bahwa pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Lampung Timur bagi hasil deposito mudharabah tidak berpengaruh terhadap profitbilitas bank, namun sudah sesuai dengan syariat islam.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 20 Jan 2020 04:08 |
Last Modified: | 20 Jan 2020 04:08 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1168 |
Actions (login required)
View Item |