Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pada Aktivitas Simpan Pinjam Koperasi Wanita Mayangsari 38b Banjarrejo(Studi Kasus Koperasi Wanita Mayangsari Desa 38B Banjarrejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur)

Bertiana, . (2019) Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pada Aktivitas Simpan Pinjam Koperasi Wanita Mayangsari 38b Banjarrejo(Studi Kasus Koperasi Wanita Mayangsari Desa 38B Banjarrejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
Skripsi Bertiana 14117904 .pdf - Other

Download (7MB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan negara berkembang dimana tingkat pertumbuhan ekonominya masih kalah dibanding dengan negara maju. Salah satu alasan yang menjadi penyebabnya adalah faktor kebutuhan ekonomi yang tinggi namun penghasilan tidak mencukupi. Sehingga masyarakat belum bisa mengatur bagaimana perencanaan yang baik dalam mengelola perekonomian. Kondisi perekonomian tersebut yang membuat penduduk Indonesia belum sejahtera.Karena ketahanan ekonomi rakyat yang masih lemah, khususnya dalam proses pembangunan menuju modernisasi dan industrialisasi, para pelaku ekonomi rakyat berusaha mengembangkan jaringan lembaga-lembaga pengamanan sosial secara gotong-royong baik dalam bentuk arisan-arisan atau koperasi-koperasi simpan pinjam (kospin). Pada tahun 1998 berdirilah koperasi wanita (kopwan) Mayangsari yang dipelopori sekaligus diketuai oleh ibu Sakinah. Sebelum berganti nama menjadi Koperasi Mayangsari, dulunya koperasi ini bernama LKM (Lembaga Keuangan Mayangsari).

Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Sifat dari penelitian ini adalah deskriptif. Karena penelitian ini berupaya mengumpulkan fakta yang ada. Peneliti berusaha menguraikan atau memaparkan data hasil survei dan membandingkan dengan pustaka yang ada. Penelitian deskriptif lebih spesifik dengan memusatkan perhatian kepada aspek-aspek tertentu dan sering menunjukkan hubungan antara berbagai variabel. Dalam penelitian ini sumber data yang diperoleh dari pihak-pihak yang terkait pada pemberdayaanekonomi masyarakat pada aktivitas simpan pinjam Koperasi Wanita Mayangsari.

Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti dapatkan di Koperasi Wanita Mayangsari 38B Banjarrejo kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur Pemberdayaan ekonomi masyarakat yang dilakukan oleh Koperasi wanita Mayangsari ialah dengan aktivitas simpan pinjam. Adapun langkah yang digunakan dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat adalah (enabling) menciptakan suasana atau iklim yang memungkinkan potensi masyarakat berkembang dan (empowering) memperkuat potensi atau daya yang dimiliki masyarakat. Koperasi wanita Mayangsari juga menggunakan dua prinsip yaitu prinsip kesetaraan dan prinsip keswadayaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 20 Jan 2020 06:09
Last Modified: 20 Jan 2020 06:09
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1186

Actions (login required)

View Item View Item