Search for collections on UIN Jurai Siwo Lampung Digital Repository

Implementasi Viral Marketing Melalui Media Sosial dalam Meningkatkan Penjualan Pakaian Thrift di Bekas_Mystic Kota Metro

Hidayat, Rifki (2026) Implementasi Viral Marketing Melalui Media Sosial dalam Meningkatkan Penjualan Pakaian Thrift di Bekas_Mystic Kota Metro. Undergraduate thesis, UIN Jurai Siwo Lampung.

[img] PDF
RIFKI HIDAYAT_2103013008_ESY_2026.pdf

Download (2MB)

Abstract

Viral marketing merupakan salah satu metode pemasaran yang bertujuan untuk menyebarkan informasi produk secara cepat dan luas melalui peran konsumen sebagai media penyampai pesan. Strategi ini memanfaatkan kecenderungan masyarakat untuk berbagi informasi, khususnya melalui media sosial, sehingga pesan promosi dapat tersebar secara masif tanpa memerlukan biaya promosi yang besar. Dalam penerapannya, pelaku usaha tidak hanya mengandalkan viral marketing, tetapi juga perlu mengombinasikannya dengan bauran pemasaran 4P yang meliputi Product, Price, Place, dan Promotion agar strategi pemasaran dapat berjalan secara efektif dan terarah. Selain itu, pemanfaatan media sosial seperti Instagram, TikTok, dan Facebook menjadi sarana penting dalam menjangkau konsumen yang lebih luas dan meningkatkan potensi penjualan. Bekas_Mystic Kota Metro merupakan salah satu pelaku usaha pakaian thrift yang menerapkan strategi viral marketing dengan memanfaatkan media sosial sebagai media promosi utama.

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data penelitian terdiri atas data primer dan data sekunder yang diperoleh melalui teknik wawancara dan dokumentasi. serta dianalisis menggunakan triangulasi sumber untuk meningkatkan keabsahan data.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan viral marketing melalui media sosial pada Bekas_Mystic Kota Metro terbukti efektif dalam meningkatkan penjualan pakaian thrift. Penyajian konten yang menarik, informasi produk yang jelas dan transparan, serta interaksi aktif dengan konsumen melalui Instagram dan TikTok mampu memperluas jangkauan pasar serta mempercepat proses pengambilan keputusan pembelian. Strategi tersebut didukung oleh penerapan bauran pemasaran 4P, yaitu kualitas produk yang terjaga, penetapan harga yang terjangkau, pemanfaatan media sosial sebagai saluran distribusi, serta promosi yang kreatif dan interaktif. Secara keseluruhan, kombinasi viral marketing dan bauran pemasaran 4P berperan penting dalam meningkatkan penjualan dan memperkuat daya saing Bekas_Mystic Kota Metro.

Kata Kunci: Viral Marketing, Bauran Pemasaran 4P, Media Sosial, Penjualan, Pakaian Thrift

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ristiani Ristiani IAIN Metro Lampung
Date Deposited: 21 Jan 2026 03:27
Last Modified: 21 Jan 2026 03:27
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/12139

Actions (login required)

View Item View Item