Ismawati, Ismawati (2025) Pengaruh Live Streaming, Flash Sale dan Hedonistic Shopping Terhadap Pembelian Impulsif di Kalangan Mahasiswa UIN Jurai Siwo Lampung. Undergraduate thesis, UIN Jurai Siwo Lampung.
|
PDF
Ismawati_2103010033_ESY_2025.pdf Download (5MB) |
Abstract
Pesatnya perkembangan teknologi digital pada sektor e-commerce ditandai dengan hadirnya berbagai fitur pemasaran interaktif seperti live streaming dan program promosi Flash Sale. Shopee sebagai salah satu platform e-commerce terbesar di Indonesia memanfaatkan fitur-fitur tersebut untuk meningkatkan minat belanja konsumen, terutama pada generasi Z. Selain itu, faktor psikologis seperti hedonistic shopping juga berperan dalam memicu perilaku pembelian impulsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh live streaming, flash sale, dan hedonistic shopping terhadap pembelian impulsif pada mahasiswa UIN Jurai Siwo Lampung angkatan 2024.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bersifat deskriptif dimana memiliki tujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih, Populasi pada penelitian ini ialah mahasiswa UIN Jurai Siwo Lampung Angkatan 2024 yang berjumlah 841 orang dan penentuan sampel menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh 271 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah proportionalstratified random sampling. Data penelitian diolah menggunakan IBM SPSS 25 for Windows. Analisis data dilakukan melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji multikolinieritas, analisis regresi linier berganda, uji parsial t, uji simultan F, serta koefisien determinasi.
Hasil penelitian menunjukan variabel live streaming memiliki nilai sign 0,002 < 0,05, sehingga variabel X1 dengan Y memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pembelian impulsif. Variabel flash sale memiliki nilai sign 0,649 > 0,05, sehingga variabel X2 dengan Y tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pembelian impulsif. Sementara variabel hedonistic shopping memiliki nilai sign 0,635 > 0,05, sehingga variabel X3 dengan Y tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pembelian impulsif. Secara simultan, ketiga variabel tersebut berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif mahasiswa UIN Jurai Siwo Lampung angkatan 2024 dengan nilai signifikansi uji F 0,000 < 0,05. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji koefisien determinasi diperoleh nilai R square sebesar 0,071.
Kata kunci : Live Streaming, Flash Sale, Hedonistic Shopping, Pembelian Impulsif, Mahasiswa UIN Jurai Siwo Lampung.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | Ekonomi Syariah |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah |
| Depositing User: | Ristiani Ristiani IAIN Metro Lampung |
| Date Deposited: | 22 Jan 2026 00:36 |
| Last Modified: | 22 Jan 2026 00:36 |
| URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/12154 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
