Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pelaksanaan Sewa Menyewa pada Kolam Pancing Ditinjau dari Perspektif Fikih Muamalah(Studi Kasus Kampung Pujokerto Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah)

Handayani, Eva Tri (2018) Pelaksanaan Sewa Menyewa pada Kolam Pancing Ditinjau dari Perspektif Fikih Muamalah(Studi Kasus Kampung Pujokerto Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI EVA TRI HANDAYANI.pdf - Other

Download (5MB) | Preview

Abstract

ujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan sewa menyewa pada kolam pancing ditinjau dari perspektif fikih muamalah studi kasus Kampung Pujokerto Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah dan apakah pelaksanan sewa menyewa kolam pancing di Trimurjo sesuai dengan fikih muamalah. Adapun rumusan masalah yaitu Bagaimana Pelaksanaan Sewa Menyewa Pada Kolam Pancing Ditinjau Dari Perspektif Fikih Muamalah Studi Kasus Kampung Pujokerto Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah?.Jenis penelitian ini yaitu penelitian lapangan (Field Reserch) dengan sifat penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan terbagi menjadi sumber data primer dan sumber data sekunder dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan observasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode berpikir deduktif yang berangkat dari fakta-fakta umum ke khusus.

Dari analisis yang peneliti lakukan, dapat ditarik kesimpulan bahwa hasil penelitian ini adalah Pelaksanaan Sewa Menyewa Pada Kolam Pancing Kampung Pujokerto telah sesuai dengan fikih muamalah, karena dalam sistem sewa kolam pancing tersebut telah memenuhi rukun dan syarat ijarah. Dimana hasil perolehan ikan tidak dapat dipastikan oleh pemancing, hal tersebut tidak merugikan salah satu pihak karena adanya prinsip kerelaan antara pemancing dengan pemilik kolam. Namun, karena ketidakjelasan suatu unsur akad dalam pelaksanaan sewa kolam pancing tersebut. Meskipun hasil ikan yang diperoleh pemancing hanya sedikit atau tidak memperoleh ikan, namun mereka beranggapan bahwa hal tersebut tidak dijadikan masalah karena memancing merupakan bentuk hobi dari mereka.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 28 Jan 2020 04:50
Last Modified: 28 Jan 2020 04:50
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1551

Actions (login required)

View Item View Item