Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi pendidikan akhlak pada remaja dalam keluarga di desa Teluk Dalem Ilir kecamatan Rumbia kabupaten Lampung Tengah

Rahmawati, Eka (2019) Implementasi pendidikan akhlak pada remaja dalam keluarga di desa Teluk Dalem Ilir kecamatan Rumbia kabupaten Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
Skripsi 070.FTIK.2019.pdf - Other

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kedudukan akhlak dalam kehidupan manusia menempati tempat yang paling penting sebagai individu ataupun masyarakat, sebab jatuh bangunya masyarakat tergantung akhlak setiap individunya. Berkenaan dengan ini keluarga merupakan lembaga pertama yang mengajarkan, mencotohkan dan membina pendidikan akhlak pada remaja.

Pendidikan akhlak adalah pendidikan yang menjadi pondasi manusia dalam bertingkah laku dalam kehidupan, maka dari itu pendidikan akhlak menjadi bagian terpenting untuk diajarkan dan dibiasakan oleh keluarga.

Keluarga merupakan sebuah institusi terkecil di dalam masyarakat yang berfungsi sebagai wahana untuk mewujudkan kehidupan yang tentram, aman, damai, dan sejahtera dalam suasana cinta dan kasih sayang diantara anggotanya.

Jenis penelitian ini bersifat kualitatif lapangan yang menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi pendidikan akhlak pada remaja dalam keluarga serta untuk mengetahui peran keluarga dalam mengajarkan dan membina akhlak remaja.

Hasil penelitian ini menunjukan secara umum bahwa implementasi pendidikan akhlak pada remaja dalam keluarga sudah berjalan cukup baik dengan menerapkan beberapa metode sebagai berikut : 1. Pendidikan dengan keteladanan, remaja mencontoh perbuatan yang baik seperti cara berpakaian, berbicara, bergaul dan sebagainya. 2. Pendidikan dengan adat kebiasaan, cara ini diterapkan agar remaja terbiasa melakukan hal-hal yang baik tanpa harus disuruh. 3. Pendidikan dengan nasihat, metode ini dipakai oleh orangtua dalam pembicaraanpembicaraan tertentu guna untuk memotivasi dan mengarahkan remaja agar tetap berada dalam koridor yang baik. 4. Pendidikan dengan pengawasan, metode ini digunakan oleh orangtua untuk tetap memantau remaja dengan cara mencurahkan perhatian, kasih sayang tanpa remaja tersebut merasa dikekang oleh peraturan yang dibuat oleh orang tuanya. 5. Pendidikan dengan hukuman, metode ini digunakan oleh orang tua untuk memberikan hukuman kepada remaja jika lalai atau melanggar peraturan. Dari kelima metode tersebut, pada umumnya orangtua sudah diterapkan semua dalam mengimplementasikan pendidikan akhlak pada remaja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 14 Nov 2019 06:46
Last Modified: 14 Nov 2019 06:46
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/170

Actions (login required)

View Item View Item