Zuhri, Ahmad Syaifudin (2017) Pengaruh Lingkungan Sekolah Terhadap Kedisiplinan Belajar Siswa Kelas X MA Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
AHMAD SYAIFUDIN ZUHRI 1282021.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Lingkungan sekolah merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kedisiplinan belajar siswa. Lingkungan sekolahadalah seluruh kondisi yang ada di lembaga pendidikan formal yang secara sistematis melaksanakan program bimbingan, pengajaran, dan latihan dalam rangka membantu siswa agar mampu mengembangkan potensinya.Sedangkan disiplin belajar merupakan serangkaian perilaku seseorang yang menunjukan ketaatan dan kepatuhan terhadap peraturan, tata tertib norma kehidupan yang berlaku karena didorong adanya kesadaran dari dalam dirinya untuk melaksanakan tujuan belajar yang diinginkan.Lingkungan sekolah di Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah tergolong dalam kategori cukup baik, akan tetapi kedisiplinan belajar siswa tergolong dalam kategori kurang atau dapat dikatakan masih terdapat beberapa siswa yang belum disiplin dalam belajar.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh lingkungan sekolah terhadap kedisiplinan belajar siswa Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2016/2017. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Apakah ada pengaruh lingkungan sekolah terhadap kedisiplinan belajar siswa Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2016/2017”.Variabel bebas dalam penelitian ini adalah lingkungan sekolah, sedangkan kedisiplinan belajarsebagai variabel terikat. Jenis dalam penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan menggunakan metodekuantitatif yang dalam pengolahan datanya menggunakan sampel dari populasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 90 siswa yang diambil dari populasi yang berjumlah 117 siswakelas X Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah dengan menggunakan teknik random sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode kuisioner (angket)dan metode dokumentasi.
Hasil analisa data penulis menggunakan rumus Product Moment, hasil yang diperoleh adalahrxy sebesar besarnya 0,480lebih besar dari pada rtabel, untuk taraf signifikan 5% yakni 0,227.Serta nilai rxydi interpretasikan pada tabel koefisien korelasi dengan nilaikoefisien 0,23. Sehingga hal ini menunjukkan bahwaterdapat “Pengaruh Lingkungan Sekolah terhadap Kedisiplinan Belajar Siswa Madrasah Aliyah Ma’arif 06 Seputih Raman Lampung Tengah Tahun Pelajaran 2016/2017”.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 03 Feb 2020 06:04 |
Last Modified: | 03 Feb 2020 06:04 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1773 |
Actions (login required)
View Item |