Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peranan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD Negeri 03 Metro Barat Kota Metro

Munasir, Muhammad Azam (2017) Peranan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD Negeri 03 Metro Barat Kota Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI MUHAMMAD AZAM MUNASIR.pdf - Other

Download (6MB) | Preview

Abstract

Peran guru PAI dalam proses pembelajaran sangat berpengaruh pada hasil yang dicapai siswa meliputi nilai, tingkah laku dan ilmu. Oleh karena itu pihak sekolah benar-benar menyeleksi kemampuan guru dalam mengajar sehingga nantinya akan menghasilkan siswa/siswi yang berkompeten, berilmu dan bertaqwa. Guru hendaknya memahami prinsip-prinsip bimbingan dan menerapkan dalam proses belajar mengajar, seorang guru hendaknya selalu memberikan pengarahan atau mengarahkan peserta didiknya kepada hal-hal yang sesuai dengan ajaran agama Islam dan mengamalkannya dalam kehidupansehari-hari. Seorang guru dalam mengajar harus dapat menumbuhkan semangat belajar siswa dan menumbuhkan motivasi belajar siswa yang diajarnya. Motivasi di dalam kegiatan belajar mengajar merupakan kekuatan yang dapat menjadi tenaga pendorong bagi siswa untuk mendayagunakan potensi-potensi yang ada pada dirinya dan potensi diluar dirinya untuk mewujudkan tujuan belajar.

Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui untuk mengetahuisejauh mana perananguru dalammeningkatkan motivasi belajar siswa SD Negeri 3 Metro Barat Kota Metro.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sifat penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan tehnik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan tehnik analisis data, peneliti menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: (1) Peran guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa SD Negeri 3 Metro Barat yaitu: membimbing, memberi nasihat, menguasai materi, mengelola kelas, mediator, fasilitator, melakukan evaluasi, melakukan inovasi dan menjadi suri tauladan.(2) Hambatan-hambatan yang dihadapi oleh guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SD Negeri 3 Metro Barat yaitu: kurangnya minat siswa terhadap mata pelajaran PAI, pengaruh dari teman sebaya, dan kurangnya jam mata pelajaran PAI.(3) Strategi guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SD Negeri 3 Metro Barat sudah diterapkan pada siswanya dengan cukup baik. Adapun strategi yang diterapkan oleh guru PAI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu: pemberian nilai berdasarkan proses dan hasil belajar siswa, mengadakan kompetisi, memberikan pujian, memberikan hukuman, menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, mengadakan ulangan, dan pemberian hadiah kepada siswa berprestasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 03 Feb 2020 07:45
Last Modified: 03 Feb 2020 07:45
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/1803

Actions (login required)

View Item View Item