Aspalam, Nadiya Virginia (2020) Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Islam Dalam Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid Delapan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
NADIYA VIRGINIA ASPALAM NPM. 1501010088 - Perpustakaan IAIN Metro.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Sinetron merupakan tontonan yang cukup banyak minati oleh berbagai kalangan masyarakat mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Namun pada kenyataan saat ini sinetron hadir hanya menampilkan sisi percintaan dan kekerasan untuk menarik simpati penonton dari pada makna isi cerita yang ingin disampaikan. Sehingga banyak terjadi efek negatif dikalangan masyarakat khususnya kalangan remaja. Akibat terlalu banyak disuguhkan tayangan-tayangan sinetron yang kurang mengedepankan nilai-nilai pendidikan Islam.Salahsatu fenomena yang dapat dijadikan contoh dan menginsiprasi adalah sinetron dengan judul ―Para Pencari Tuhan Jilid Delapan.‖ Awal mula diproduksi sinetron ini adalah kesadaran dari pihak produser PT Gisela Citra Sinema pada saat itu yang dijabat oleh Deddy Mizwar bahwa masyarakat membutuhkan tayangan sinetron yang baik, sehat dan menghubur. Tayangan sinetron yang dimaksud adalah tayangan yang dapat menginpirasi masyarakat akan nilai-nilai hidup khususnya nilai-nilai pendidikan Islam. Maka sudah tentu pula sinetron ini berbeda dengan sinetron lainnya yang hanya memerlihatkan kemewahan, ketampanan, kecantikan dan sinetron ini memang benar-benar dibuat dengan kondisi masyarakat.
Maka pertanyaan penelitian dalam skripsi ini adalah sebagai berikut: Nilai Pendidikan Islam apa yang terdapat dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid Delapan?. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan Islam apa saja yang terdapat dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid Delapan. Adapun manfaat penelitian ini adalah: 1. Diharapkan mampu menambah wawasan pengetahuan mengenai nilai-nilai pendidikan Islam yang terdapat dalam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid Delapan. 2. Untuk menjadi acuan bagi masyarakat khususnya penikmat sinetron agar memilih tontonan yang baik di kehidupan sehari-hari.
Jenis penelitian ini adalah kualitatifpustaka yang bersifat (library research),yaitu penelitian yang dimaksud untuk memuat pencaderaan (deskriptif)mengenai situasi hal dan kejadian. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Teknik Penjamin Keabsahan Data menetapkan keabsahan data dengan diperlukan kecukupan referensi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kajian isi (content analysis).Hasil penelitiankepustakaanini menunjukkan bahwanilai-nilai pendidikan Islam sinetron Para Pencari Tuhan Jilid Delapan meliputi nilai ibadah dan akhlak. Nilai ibadah terdiri dari sholat fardhu dan sunnah, Berdoa, Membaca Al-qur‘an dan Menutup aurat. Lalu nilai akhlak meliputi bersyukur ketika mendapat rezeki, Bersedekah, dan Ikhlas dalam beribadah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 05 Feb 2020 03:27 |
Last Modified: | 05 Feb 2020 03:27 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2014 |
Actions (login required)
View Item |