Saifudi, Imron (2017) Penyelesaian Gadai Berakhir Jual Beli Menurut Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Di Desa Indraloka 1 Kecamatan Way Kenanga Kabupaten Tulang Bawang Barat). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
Text
IMRON SAIFUDI - 13112219.pdf - Other Download (4MB) | Preview |
Abstract
Kebutuhan manusia yang beraneka ragam sesuai dengan harkatnya yang selalu meningkat,sedangkan untuk mencapai sesuatu yang diinginkan itu terbatas. Hal iini menyebabkan manusia memerlukan bantuan untuk memenuhi hasrat dan cita-citanya, yaitu salah satunya adalah dengan terpenuhinya kebutuhan pelengkap. Keinginan untuk dapatterpenuhinya kebutuhannya yaitu dengan gadai maupun jual beli. Kalangan masyarakat pada umumnya mengenal gadai adalah salah satu perjanjian hutang dengan barang jaminan, dimana pihak Rahin(penerima)hutang harus mengembalikan hutang dengan jangka waktu yang ditentukan kedua belah pihak, apabila Rahin (penerima) hutang tidak bisa mengembalikan hutang maka barang jaminan menjadi milik Murtahi (pemberi) hutang.Sedangkan jual beli adalah tukar menukar barang dengan barang maupun barang dengan uang dengan kesepakatan kedua belah pihak.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hukum jual beli yang pada awal akad yaitu gadaiPenelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dan menggunkan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian, bahwa pihak Rahin tidak bisa mengembalikan hutang yang ia terima kemudian Murtahinmemaksa Rahin untuk menjual barang jaminan dengan harga yang Murtahintentukan, pada saat jatuh tempo Murtahin telah memberi waktu untuk mengembalikan hutangnya, namun Rahin tetap tidak bisa mengembalikan hutangnya, kemudiann Murtahin memaksa Rahin untuk menjual barang yang dijaminkan dengan harga yang ditentukan Murtahin. Menurut hukum Islam jual beli yang pada awal akad gadai belum sesuai menurut aturan hukum Islam, karena pemaksaan terjadinya jual beli dan penentuan harga sepihak, hal tersebut merugikan pihak Rahin karena harga yang tidak sesuai dengan harga pada umumnya
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Tari Eka Miyanti |
Date Deposited: | 06 Feb 2020 03:49 |
Last Modified: | 06 Feb 2020 03:49 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2102 |
Actions (login required)
View Item |