Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Indikator Pelayanan Prima Oleh Customer Service Terhadap Kepuasan Nasabah

Isantika, Rita (2018) Indikator Pelayanan Prima Oleh Customer Service Terhadap Kepuasan Nasabah. Diploma thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
TUGAS AKHIR RITA ISANTIKA.pdf - Other

Download (4MB) | Preview

Abstract

Bank merupakan lembaga keuangan yang bergerak dibidang jasa yang salah satu tugasnya menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kepada masyarakat serta memberikan jasa-jasa lainnya. seiring berkembangnya zaman banyak perbankan-perbankan yang munculsecara signifikan. Tidak hanya bank konvensional sekarang pun ada perbankan syariah. Dengan pesatnya pertumbuhan perbankan tersebut, memungkinkan terjadinya persaingan yang cukup ketat antar bank. Persaingan ini menuntut para pelaku bisnis khususnya para pihak bank untuk memaksimalkan kinerja perusahaan agar dapat bersaing dipasar. Bank sebagai salah satu lembaga pada industri keuangan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa, harus dapat memberikan pelayanan terbaiknya (ServiceExcellent) untuk dapat memenangkan persaingan dalam situasi yang bergerak maju dengan cepat serta semakin kompetitif.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa sajakah Indikator-indikator pelayanan prima yang diberikan Customer Service untuk kepuasan nasabah.Penelitian yang dilakukan adalah penelitian kepustakaan library research). Data diperoleh dari data primer maupun sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik pengumppulan studi pustaka dokumentasi.

Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa pelayanan prima customer service terhadap kepuasan nasabah sangat penting diterapkan oleh setiap perusahaan yang bergerak pada bidang jasa. Dengan melakukan penerapan pelayanan prima maka akan menciptakan loyalitas nasabah dan kredibilitas bank. Pentingnya pelayanan prima terhadap nasabah juga merupakan strategi dalam rangka memenangkan persaiangan, Akan tetapi tidak cukup hanya memberikan rasa puas dan perhatian terhadap nasabah saja, lebih dari itu adalah bagaimana cara merespon keinginan nasabah, sehingga dapat menimbulkan kesan positif dari nasabah. Pelayanan prima harus ditunjang oleh kualitas sumber daya manusia yang handal, mempunyai visi misi yang jauh ke depan dan dapat mengembangkan strategi kiat pelayanan prima yang mempunyai keunggulan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Saiful Manaf M.Pd.I
Date Deposited: 06 Feb 2020 03:51
Last Modified: 06 Feb 2020 03:51
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2129

Actions (login required)

View Item View Item