Amri, Ahmad Syaikhul (2020) Pengaruh Etos Kerja Islami Terhadap Kinerja Karyawan di BPRS Aman Syariah Sekampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
AHMAD SYAIKHUL AMRI_141257310_S1 PBS - Perpustakaan IAIN Metro.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kinerja yang ditunjukkan karyawan memberi andil dalam pencapaian tujuan lembaga keuangan syariah.Mengingat pentingnya kinerja karyawan maka diperlukan etos kerja yang tinggi sebagai penggerak terbentuknya kinerja. Perwujudan etos kerja tersebutterlihat dari tekun dalam bekerja, istiqomah, menggunakan waktu sebaik mungkin dalam bekerja, ikhlas, jujur, komitmen, dan tidak menyerah dalam bekerja.
Pertanyaan yang diajukan dalam penelitian ini yaitu Bagaimana pengaruh etos kerja Islami terhadap kinerja karyawan BPRSAmanSekampung Lampung Timur?. TujuanpenelitianadalahuntukmengetahuiBagaimana pengaruh etos kerja Islami terhadap kinerja karyawan BPRSAmanSekampung Lampung Timur. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitaif dengan jumlah sampel 18 orang karyawan BPRS Aman Syariah. Alat pengumpul data menggunakan angket. Sedangkan teknik analisis data menggunakan rumus regresi linear berganda dengan bantuan SPSS 22.
Berdasarkan analisa data dan pengujian hipotesis terhadap variabel etos kerja islami dan kinerja karyawanmaka dapat disimpukan: Ada pengaruh etos kerja Islami dan kinerja karyawan BPRS Aman Syariah Sekampung. Dari hasil pengujian hipotesis mengguakan model regresi linear berganda diperoleh diperoleh persamaan regresi Y = a + b1x1+b2 x2+b3 x3+b4 x4 +b5 x5 +b6 x6+b7 x7+e. Kostanta sebesar 10.926menyatakan bahwa jikatidak ada etose kerja Islami, maka nilai kinerja karyawan sebesar 10.926. Koefisien regresi sebesar 4.837Xmenyatakan bahwa setiap penambahan 1 nilai pada etos kerja Islami, maka kinerja karyawan bertambah sebesar 4.837X.Persaman regresi tersebut dapat digunakan untuk melakukan prediksi nilai varaibel dependen (kinerja karyawan), jika nilai variabel X(etos kerja Islami) ditetapkan. Berdasarkan uji korelasi (R) antara variabel etos kerja Islami dan kinerja karyawan sebesar 0.809dengan koefisien determinasi sebesar 0.655, yang mengandung pengertian bahwa pengaruh variabel etos kerja Islami terhadap variabel kinerja karyawan adalah sebesar 65,5%, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel yang lainyang tidak diteliti.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Saiful Manaf M.Pd.I |
Date Deposited: | 07 Feb 2020 03:56 |
Last Modified: | 07 Feb 2020 03:56 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2246 |
Actions (login required)
View Item |