Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh pendidikan dalam keluarga terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak kelas VII di MTs Terpadu Nurul Qodiri Lempuyang Bandar Way Pengubuan

Mahfiroh, Uti (2019) Pengaruh pendidikan dalam keluarga terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak kelas VII di MTs Terpadu Nurul Qodiri Lempuyang Bandar Way Pengubuan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
Skripsi 131.FTIK.2019.pdf - Other

Download (11MB) | Preview

Abstract

Keluarga adalah satu kesatuan hidup (sistem sosial), dan keluarga yang menyediakan suasana belajar. Sebagai kesatuan hidup keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, dan anak. Ikatan kekeluargaan membantu siswa dalam mengembangkan sifat persahabatan, hubungan pribadi, kerja sama, disiplin, dan tingkah laku yang baik.

Perhatian orangtua terhadap pendidikan yang dimaksudkan adalah segala bentuk usaha, dorongan keterlibatan orangtua dalam kegiatan belajar anak baik di rumah maupun di sekolah. Keterlibatan orangtua dalam memberikan bimbingan belajar bagi anak dan juga menyediakan fasilitas belajar terutama buku-buku pelajaran dan dorongan untuk lebih menggiatkan anak untuk belajar.

Penelitian ini menggunakan teknik pengumpul data dengan angket, angket dalam penelitian ini merupakan metode pokok yang penulis gunakan untuk memperoleh data tentang pendidikan dalam keluarga. Observasi penulis datang ke lokasi untuk mengamati dan mencatat langsung yakni melihat seperti apa keadaan guru dan pegawai sekitar lingkungan sekolah. Dokumentasi pada penelitian ini digunakan untuk memperoleh data tentang studi Aqidah Akhlak Kelas VII, struktur dan sejarah sekolah.

Dari perhitungan pengaruh antara variabel X dan Y dengan nilai korelasi sebesar 0,993 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh dan signifikasikan antara pendidikan dalam keluarga dengan hasil belajar siswa. Berdasarkan uji t ????ℎ???????????????????? sebesar 12.373 > ???????????????????????? 2,011. Artinya nilai signifikan 0,00 < 0,05 artinya nilai signifikan lebih kecil dari 0,05.

Maka dalam penelitian ini hipotesis alternative (Ha) diterima dan (Ho) ditolak. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh antara pendidikan dalam keluarga terhadap hasil belajar. Kata Kunci : Pendidikan dalam Keluarga, Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 22 Nov 2019 02:12
Last Modified: 22 Nov 2019 02:12
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/238

Actions (login required)

View Item View Item