Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Keberadaan Taman Merdeka Kota Metro Terhadap Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat

Khoiriyah, Nurul (2017) Pengaruh Keberadaan Taman Merdeka Kota Metro Terhadap Peningkatan Taraf Hidup Masyarakat. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
NURUL KHOIRIYAH - 13103784.pdf - Other

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pembangunan pada dasarnya bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat. Realitas yang terjadi di berbagai daerah saat ini, masih banyak terdapat pengangguran, kemiskinan dan masyarakat yang taraf hidupnya rendah. Salah satu daerah tersebut adalah Kota Metro. Upaya peningkatan taraf hidup dapat dicapai dengan memberikan kesempatan untuk membuka berbagai jenis usaha terutama usaha kecil di samping usaha menengah dan usaha besar. Salah satu usaha tersebut adalah di Taman Merdeka Kota Metro. Dengan kata lain, Taman Merdeka yang pada umumnya digunakan sebagai area hijau dan tidak difungsikan untuk rekreasi masyarakat umum, kini menjadi tempat rekreasi masyarakat umum dan berdagang.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keberadaan Taman Merdeka Kota Metro terhadap peningkatan taraf hidup masyarakat. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan wawancara, dokumentasi dan observasi. Wawancara digunakan untuk memperoleh informasi dan data dari pedagang di Taman Merdeka Kota Metro.

Berdasarkan hasil penelitian, terdapat pengaruh untuk penghasilan masyarakat yang berdagang di Taman Merdeka Kota Metro. Masyarakat yang berdagang di Taman Merdeka Kota Metro mengalami peningkatan dalam taraf hidupnya. Biasanya para pedagang hanya memperoleh Rp 100.000 –Rp 200.000/ hari. Sejak berjualan di Taman Merdeka Kota Metro, pedagang mendapat penghasilan yang lebih. Ada sebagian pedagang yang mencari pekerjaan lain sebelum pukul 16.00 WIB, karena di Taman Merdeka Kota Metro pedagang diperbolehkan berdagang mulai pukul 16.00 WIB.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Saiful Manaf M.Pd.I
Date Deposited: 17 Feb 2020 01:07
Last Modified: 17 Feb 2020 01:07
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2556

Actions (login required)

View Item View Item