Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Orientasi Pendidikan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Desa Sukaraja Nuban Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur

Mubarok, Irfan (2018) Orientasi Pendidikan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Desa Sukaraja Nuban Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI IRFAN MUBAROK.pdf - Other

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pondok Pesantren sebagai salah satu lembaga tertua di Indonesia memiliki karakteristik yang khusus. Karakteristik Pondok Pesantren terletak pada komponen-komponen yang ada di dalamnya, meliputi Pondok, masjid, santri, pengajaran kitab kitab Islam klasik dan kyai. Sistem yang ditampilakn dalam Pondok Pesntren memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan sistem yang diterapkan dalam lembaga pendidikan pada umumnya. Santri tidak terobsesi dengan perolehan gelar dan ijazah, karena sebagian besar Pesantren tidak mengeluarkan ijazah. Standar kompetensi dalam pembelajaran tidak diukur dari kemampuan kognitif santri, tetapi berdasarkan pengamalan dan perilaku menjalankan ibadah.

Dalam penelitian ini peneliti mengajukan pertanyaan penelitian yaitu: “Bagaimana orientasi pendidikan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Desa Sukaraja Nuban Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur? Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui orientasi pendidikan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Desa Sukaraja Nuban Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur. Desain penelitian menggunakan penelitian kualitatif lapangan (field research). Pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi, observasi, analisis lisis data menggunakan teknil analisis data kualitatif yang terdiri data reduction, data display dan conclusion/verivication.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tujuan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Sukaraja Nuban tidak dijelaskan dalam suatu formulasi tujuan yang tertulis. Formulasi tujuan diinteegrasikan dalam proses pembelajaran, tanpa dijelaskan dalam bentuk tujuan instruksional khusus. Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah tetap mempertahankan pengajaran kitab-kitab kuning, seperti kitab Jurumiyah, Imriti dan Alfiyah dalam bidang Nahwu. Fathul Qorib, Fathul Mu’in, dan Fathul Wahab di bidang fiqh, Bulughul Maram, Shahih Bukhari dan Muslim, di bidang Hadis. Metode yang digunakan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah dalam pembelajaran seperti metode sorogan, bandongan, syawir (diskusi) dan hafalan. Faktor penghambat pendidikan Pondok Pesantren Hidayatus Salafiyah Desa Sukaraja Nuban yaitu belum adanya standarisasi kurikulum bagi seluruh pondok, pengelolaan manajemen pondok yang masih bersifat tradisional, sumber daya manusia, serta sarana dan prasarana yang belum memadai. Faktor pendukung dukungan dari masyarakat setempat, baik materi maupun non materi. Daya dukung lain yang dimiliki Podok Pesantren adalah hubungan yang akrab antara santri dengan Kyai serta sikap hormat santri kepada kiai, sikap tolong-menolong, kesetiakawanan, suasana kebersamaan, dan persaudaraan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 20 Feb 2020 03:40
Last Modified: 20 Feb 2020 03:40
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2698

Actions (login required)

View Item View Item