Ningsismiati, Wahyuni (2018) Pengaruh Aktivitas Risma Terhadap Pembentukan Akhlak Risma Nurussalam Desa Selorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
SKRIPSI WAHYUNI NINGSISMIATI NPM. 1169371.pdf - Other Download (3MB) | Preview |
Abstract
Pada saat sekarang ini banyak sekali remaja yang sikap keberagamaannya sangat memprihatinkan, terutama dalam masalah akhlak atau tingkah laku. Di dalam lingkungan muslim, dikenal dengan adanya Risma. Majelis ini bergerak dibawah naungan masjid yang bertujuan untuk menuntut ilmu agama dan melatih diri dalam pembentukan akhlakul karimah. Disamping berbagai aktivitas dalam Risma, lingkungan keluarga juga sangat mendukung dalam pembentukan akhlak remaja.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah aktivitas Risma sudah baik namun pembentukan akhlaknya masih kurang baik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh aktivitas Risma Nurussalam Desa Selorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur terhadap pembentukan akhlak.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh aktivitas Risma terhadap pembentukan akhlak Risma Nuurussalam Desa Selorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Kuesioner (angket) dan metode Dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik dengan rumus Product Moment.
Hipotesis alternative (Ha) dan hipotesis nolnya (Ho) yaitu: Ha :“Ada pengaruh aktivitas Risma terhadap pembentukan akhlak Risma Desa Selorejo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur”.
Adapun langkah berikutnya adalah menguji kedua hipotesis tersebut dengan membandingkan besarnya harga Chi Kuadrat (x2) yang diperoleh dari perhitungan sebelumnya, yaitu 14,726 dengan harga Chi Kuadrat (x2) pada table, dimana harga Chi Kuadrat table untuk d.b = 4. Dengan demikian pada taraf signifikan 5% = 9,488 dan pada taraf signifikan 1% = 13,277. Berdasarkan hasil tersebut, maka Chi Kuadrat (x2) lebih besar pada harga Chi Kuadrat (x2) table, baik pada taraf signifikan 5% maupun pada taraf signifikan 1% atau 9,488<14,726>13,277.
Kemudian dilanjutkan dengan rumus Koefisien Kontingensi dimana hasil perhitungan yang didapat yaitu C = 0,593 dibandingkan dengan C.maks= 0,816.
Berdasarkan pengujian tersebut maka hipotesis alternative (Ha) diterima sedangkan hipotesis nol (Ho) ditolak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Saiful Manaf M.Pd.I |
Date Deposited: | 28 Feb 2020 00:37 |
Last Modified: | 28 Feb 2020 00:37 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2715 |
Actions (login required)
View Item |