Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Mekanisme Pengajuan Kartu ATM Shar-E Di Bank Muamalat KCP Metro

Manik, Annisa Johar (2016) Mekanisme Pengajuan Kartu ATM Shar-E Di Bank Muamalat KCP Metro. Diploma thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
Skripsi IAIN Metro 2.pdf - Other

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalamupaya mewujudkan perbankan yang baikdan meningkatkan jumlah nasabahnya pihak Bank melakukan berbagai terobosan dan menyediakan beragam produk serta layanan jasa perbankan yang beragam dan dapat diminati oleh masyarakat. Salah satu perkembangan jasa perbankan Syariah adalah penggunaan Kartu ATM. Kartu ATM adalah kartu yang diberikan kepada nasabah yang dapat digunakan sebagai alat transaksi di ATM maupun cabang dengan menggunakan PIN. Namun dalam upaya untuk memperolehnya harus memenuhi beberapa persyaratan tertentu yang diwajibkan oleh pihak Bank.

Dalam penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian lapangan yang bersifat deskriptif yaitu penelitian yang dilakukan untuk pengumpulan data untuk menguji atau menjawab pertanyaan mengenai suatu objek yang akan diteliti. Sumber data yang diperoleh melalui sumber data primer dan sekunder, dengan menggunakan metodepengumpulan data wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik pengambilan kesimpulan dengan menggunakan metode berpikir induktif.

Hasil penelitian pada Bank Muamalat Kantor Cabang Pembantu Metro menunjukanbahwa mekanisme pengajuan kartu ATM Shar-E yang diterapkan di PT. Bank Muamalat Indonesia KCP Metro sudah berjalan sesuai dengan prosedur guna menjamin keamanan dan kenyamanan dari nasabah. Dalam upaya meningkatkan minat masyarakat tentang kartu Shar-E, PT. Bank Muamalat Indonesia melakukan berbagai inovasi pengenalan produk dengan menonjolkan keunggulan dari kartu Share-e dibandingkan dengan kartu ATM bank konvensional lainnya khususnya mengenai sistem syariah yang diterapkan sehingga memberikan efek positif kepada masyarakat khususnya bagi umat muslim di Indonesia.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 10 Mar 2020 01:08
Last Modified: 10 Mar 2020 01:08
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2883

Actions (login required)

View Item View Item