Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Persaingan Bisnis Retail Modern Dengan Retail Tradisional(Studi di Kelurahan Tempuran Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah)

Putri, Nicken Ayu Aulian (2020) Persaingan Bisnis Retail Modern Dengan Retail Tradisional(Studi di Kelurahan Tempuran Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI NICKEN AYU - Perpustakaan IAIN Metro.pdf - Other

Download (4MB) | Preview

Abstract

Fenomena perkembangan bisnis di Indonesia saat ini mengalami peningkatan yang sangat pesat khususnya dalam bisnis ritel. Secara umum bisnis ritel terbagi dua bagian, yaitu ritel modern dan ritel tradisional. Bentuk dari ritel modern yang bisa memodernisasikan dirinya dalam memenuhi kebutuhan para konsumen yang semakin beragam ini memacu pendirian jaringan ritel modernkhusunya Indomaretsampai ke pelosok daerah. Sedangkan ritel Tradisional seperti warung kelontong yang sudah terlebih dahulu hadir dan banyak dijumpaidi daerah-daerah dan pinggiran kota, menganggap kehadiran retail modern ini menjadi persaingan bagi usaha mereka. Persaingan makin terlihat ketika gerai indomaret yang berdekatan dengan lokasi warung kelontong dikhawatirkan dapat menggeser eksitensinya. Maka dari itu penelitian ini mengangkat permasalahan terkait persaingan bisnis rietail modern dengan retail tradisional di kelurahan Tempuran kecamatan Trimurjo kabupaten Lampung Tengah.

Manfaat penelitian ini secara teoritis diharapkan dapat menambah khazanah keilmuan tentang persaingan bisnis retail modern dengan retail tradisional. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dan bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan skunder. Informan utama dalam penelitian ini berjumlah 1 Indomaret dan 6 warung Kelontong. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan dokumentasi.

Hasil penelitian menunjukan bahwa setelah kehadiran indomaret yang berdekatan dengan warung kelontong ini mengakibatkan terjadinya persaingan yang ketat. Indomaret lebih unggul dalam menyuguhkan produk, fasilitas dan pelayanan untuk menarik konsumen, hal ini menyebabkan terjadinya penurunan jumlah pembeli dan pendapatan warung kelontong. Strategi yang dilakukan oleh warung kelontong dalam menghadapi persaingan lebih terfokus pada harga yang lebih murah tanpa memperhatikan karakteristik dari ritel modern dalam menjalankan usahanya.

Kata Kunci:Persaingan, Retail Modern, Retail Tradisional dan Strategi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 10 Mar 2020 07:58
Last Modified: 10 Mar 2020 07:58
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2891

Actions (login required)

View Item View Item