Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penggunaan Media Realia Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV MI Al Arsyad Metro Pusat Tahun Pelajaran 2015/ 2016

Wulandari, Ike (2017) Penggunaan Media Realia Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV MI Al Arsyad Metro Pusat Tahun Pelajaran 2015/ 2016. Undergraduate thesis, STAIN Jurai Siwo.

[img]
Preview
PDF
Skripsi IAIN Metro 4.pdf - Other

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa hal yang perlu diperhatikanadalah adanya sarana, alat, materi dan kurikulum pembelajaran serta media yangsesuai untuk digunakan dalam proses pembelajaran menjadi aktif, inovatif, kreatifdan menyenangkan (PAIKEM). Proses pembelajaran pada hakikatnya adalahsuatu proses komunikasi yang bersifat timbal balik antara pendidik dan pesertadidik. Proses komunikasi selalu melibatkan 3 komponen pokok, yaitu pengirimpesan (guru), penerima pesan (siswa) dan pesan itu sendiri. Oleh karena ituseorang guru harus dapat menyusun strategi pembelajaran dengan memanfaatkanberbagai media agar tidak terjadi kegagalan komunikasi dan tujuan pembelajaranyang pada dasarnya mencakup 3 aspek perkembangan yaitu : aspek kognitif,aspek psikomotorik dan aspek afektif dapat berkembang dengan baik.Penelitianini adalah penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan pada 2 siklus danmasing-masing siklus 2 kali pertemuan, obyek penelitian ini adalah siswa kelas IVMI Al Arsyad Metro Pusat dengan jumlah siswa sebanyak 15 orang pada matapelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) dengan materi energi bunyi.

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah penggunaan mediarealia dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA kelas IVMI Al Arsyad Metro Pusat pada tahun pelajaran 2015/ 2016? Adapun tujuanpenelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan media realia/ realita dalammeningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran IPA siswa kelas IV MI Al ArsyadMetro Pusat Tahun Pelajaran 2015/ 2016.Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknikpengumpulan data melalui soal tes hasil belajar siswa dan observasi. Teknikanalisis data dihitung dengan menggunakan rumus menghitung rata- rata danrumus menghitung presentase.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa pada siklus Isebesar 33%, pada siklus II terjadi peningkatan sebesar 80%. Ketuntasan hasilbelajar siswa dari siklus I dan siklus II terjadi peningkatan dengan presentase80%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media realia dapatmeningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA kelas IV MI Al Arsyad.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 12 Mar 2020 03:53
Last Modified: 12 Mar 2020 03:53
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/2951

Actions (login required)

View Item View Item