Indrawan, Deni (2016) Implementasi Corporate Social Responsibility Di PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Metro Madani. Diploma thesis, IAIN Metro.
|
PDF
TA DENI INDRAWAN.pdf - Other Download (8MB) | Preview |
Abstract
Corporate social responsibility (CSR) merupakan tanggung jawab sosial perusahaan untuk memastikan keberhasilan komersial dalam cara-cara yang menghormati nilai-nilai etis, menghormati orang, masarakat dan lingkungan. Implementasi dari program corporate social responsibility (CSR) dapat dilakukan dalam bentuk kegiatan sosial dengan tidak memperhitungkan untung atau rugi secara ekonomi. Corporate social responsibility (CSR) merupakan program sosial yang sejalan dengan prinsip ta`awwun (tolong menolong) yang menjadi landasan operasional lembaga keuangan syariah yang tidak hanya mencari keuntungan saja, tetapi memperhatikan pula kepedulian sosial, dan pendistribusian kekayaan dari para pemilik modal kepada kalangan ekonomi lemah, khususnya kapada fakir dan miskin.
Pertanyaan penelitian yang diajukan dalam penelitian ini yaitu: bagaimana implementasi corporate social responsibility (CSR) dalam bentuk zakat, infaq, dan shodaqoh di Bank Syariah Metro Madani?.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi corporate social responsibility di PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Metro Madani. Metode penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif lapangan. Pengumpulan data menggunakan wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis data kualitatif, yang terdiri dari tiga tahapan, yaitu: penyederhanaan data, penyajian dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi corporate social responsibility di PT. BPRS Metro Madani dilakukan dalam bentuk pemberian zakat, infaq, dan shodaqoh (ZIS). Distribusi zakat, infaq, dan shodaqoh di PT. BPRS Metro Madani ditujukan kepada para mustahiq, khususnya di wilayah sekitar BPRS Metro Madani. Dana ZIS, khususnya infaq diberikan dalam bentuk beasiswa pendidikan, pembiayaan qardlul hasan, pembangunan sarana ibadah, dan kegiatan sosial. Sumber dana zakat, infaq, dan shodaqoh (ZIS)berasal dari dalam PT. BPRS Metro Madani dan dari luar. Sumber dari dalam PT. BPRS Metro Madani berasal dari manajemen, karyawan, staf, dan nasabah PT. BPRS Metro Madani. Adapun sumber dari luar berasal dari masyarakat umum yang mempercayakan pengelolaan ZIS kepada PT. BPRS Metro Madani. Jenis zakat yang diterima dan dikelola oleh PT. BPRS Metro Madani terdiri dari zakat profesi, perdagangan, dan pertanian.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 24 Apr 2020 09:37 |
Last Modified: | 24 Apr 2020 09:37 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3169 |
Actions (login required)
View Item |