Ningrum, Risca Puteri Ayu (2020) Strategi Pemasaran Pembiayaan Kepemilikan Rumah (KPR) Non Subsidi di BRI Syariah Kantor Cabang Kedaton Bandar Lampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
SKRIPSI RISCA PUTERI AYU NINGRUM.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kebutuhan masyarakat yang semakin beraneka ragam menempatkan pembiayaan sebagai produk jasa bank yang paling banyak diminati.Hal ini dikarenakan pembiayaan sangat membantu masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan sandang, pangan maupun papan.Sektor papan (perumahan) merupakan salah satu sektor bisnis yang menarik. Rumah merupakan kebutuhan primer bagi pemenuhan kesejahteraan manusia setelah sandang dan pangan, sehingga pengembangan melalui produk Pembiayaan Kepemilikan Rumah (KPR)dilirik sebagai alternatif untuk pembiayaan perumahan. Produk KPR tentunya memerlukan strategi pemasaran. Salah satu produk menarik yang ditawarkan BRI Syariah Kantor Cabang Kedaton adalah produk Pembiayaan Kepemilikan Rumah (KPR).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran Pembiayaan Kepemilikan Rumah (KPR) non subsidi di BRI Syariah Kantor Cabang Kedaton Bandar Lampung.Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Sedangkan sifat penelitiannya bersifat deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pemasaran Pembiayaan Kepemilikan Rumah (KPR) non subsidi diBRI Syariah Kantor Cabang Kedaton Bandar Lampung dilakukan melalui strategi 7 P, yaitu product, price, promotion, place, people, physical evidence, dan process.Strategi product dilakukan dengan memberikan produk KPR sesuai dengan kebutuhan nasabah. Strategi pricedilakukan dengan penetapan harga yang sesuai dengan ketetapan perusahaan.Strategi promotion, dilakukan dengan advertensi, sales promotion, dan personal selling. Pada strategi place,lokasi BRI Syariah kantor cabang Kedaton Bandar Lampung berada di pinggir jalan raya dekat dengan pusat perbelanjaan, dekat dengan sarana pendidikan, dan memiliki kondisi infrastruktur jalan yang bagus. Strategi people yang sudah sesuai dengan kapasitas karena sudah adanya petugas khusus untuk memasarkan produk KPR Non Subsidi. Strategi Physical Evidence diterapkan dengan kenyamanan pada ruangan bank yang bersih. Strategi process diterapkan dengan pelaksanaan pelayanan sesuai prosedur yang berlaku hanya saja kekeliruan sering terjadi pada nasabah yang lupa membawah salah satu berkas persyaratan dalam pengajuan pembiayaan KPR Non Subsidi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Tari Eka Miyanti |
Date Deposited: | 11 May 2020 06:43 |
Last Modified: | 11 May 2020 06:43 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3203 |
Actions (login required)
View Item |