Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Fenomena Sexting pada remaja akhir dalam tinjauan islam(Studi pemahaman larangan Sexting dan Implikasinya pada Mahasiswa Jurusan PAI di IAIN Metro)

Kusnadi, Rangga Pratama (2018) Fenomena Sexting pada remaja akhir dalam tinjauan islam(Studi pemahaman larangan Sexting dan Implikasinya pada Mahasiswa Jurusan PAI di IAIN Metro). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
Skripsi Rangga Pratama Kusnadi-dikonversi.pdf - Other

Download (5MB) | Preview

Abstract

Era globalisasi mempengaruhi segala aspek kehidupan dengan menuntut manusia bersikap cepat, efisien dan transparan. Sikap tersebut di satu sisi dapat mempermudah pekerjaan manusia. Namun, di sisi lain menumbuhkan sifat serba boleh (permissiveness). Salah satu prilaku yang muncul dari sifat tersebut ialah Sexting. Sexting adalah penyimpangan aktfitas komunikasi elektronik yang mengarah cabul melalui tulisan, suara, gambar atau vidio. Sexting merupakan perbuatan yang dilarang dalam hukum Negara dan Islam serta berdampak sangat berbahaya. Kesadaran tidak melakukan akan semakin muncul jika pemahaman larangan Sexting semakin dalam. Berdasarkan ulasan tersebut Penulis akan meneliti sejauh mana pemahaman larangan Sexting pada Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro dan implikasi dari pemahaman larangan Sexting yang dimiliki mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro dalam tinjauan Islam.

Penelitian yang Penulis lakukan berjenis penelitian kualitatif lapangan. Penulis menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi untuk mengumpulkan data. Kemudian setelah data terkumpul Penulis menguji keabsahan data mengunakan triangulasi teknik data triangulasi sumber. Terakhir setelah data yang terkumpul dan telah terjamin keabsahannya, Penulis menganalisis data tersebut menggunakan teknik analisis induktif.

Kesimpulan penelitian ini adalah pahamahamn larangan Sexting pada Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro, yaitu 1) Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro kurang familiar dan tidak mampu mendefinisikan prilaku Sexting. 2) Keperihatinan Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro terhadap fenomena Sexting menggambarkan penilaian prilaku baik dan buruk, 3) Mahasiswa mampu menjelaskan alasan ajaran Islam melarang prilaku Sexting, 4) Mahsiswa Jurusan PAI IAIN Metro berpendapat berbeda terkait prilaku Sexting yang dilakukan pada kondisi tertentu. Keadaan pemahaman tersebut berimplikasi pada Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro, yaitu: 1) Keterlibatan Mahasiswa Jurusan PAI IAIN Metro pada prilaku Sexting type Receivers dan Two-Way Sexters, 2) Prilaku Sexting dilakukan terselubung, 3) Alasan melakukan Sexting untuk bercanda mempererat hubungan sosial dan mengalihkan suasan percakapan grup, 4) Media yang digunakan grup Whatshap dan konten yang digunakan meme porno, tulisan, suara dan cuplikan vidio, 5) Pelaku tidak mengalami gangguan emosional, ada juga yang menyatakan malu, 6) Pelaku melakukan Sexting 4 samapi 5 kali dalam sebulan, 7) Keadaan sosial pelaku mengalami menajauhnya hubungan sosial, sisanya melakuakan hubungan sosial seperti biasa dan menambah akrab.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 03 Jul 2020 02:35
Last Modified: 03 Jul 2020 02:35
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3449

Actions (login required)

View Item View Item