Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Pemasaran Gadai Emas Pada Produk Ar-Rahn Dalam Upaya Menarik Minat Nasabah (Studi Di PT. BPRS Metro Madani KC Jatimulyo Lampung Selatan)

Putri, Fevvy Chandra Aulia (2020) Strategi Pemasaran Gadai Emas Pada Produk Ar-Rahn Dalam Upaya Menarik Minat Nasabah (Studi Di PT. BPRS Metro Madani KC Jatimulyo Lampung Selatan). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI (FEVVY CHANDRA).pdf - Other

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran yang digunakan dalam produk Ar-Rahn. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Riset). Sifat penelitian ini deskriptif dengan penjabaran kualitatif, maksudnya peneliti mengumpulkan data dan data tersebut terkumpul dalam bentuk deskriptif atau gambaran bukan dalam bentuk angka-angka, lokasi penelitian PT. BPRS Metro Madani Kantor Cabang Jatimulyo. Waktu penelitian ini dimulai dari 12 Februari sampai 23 Maret 2020. Sumber data dalam penelitian ini ada dua, pertama sumber data primer didapat dari melalui interview atau wawancara yang di lakukan secara langsung dengan bapak Joko Susilo selaku Kepala Cabang dan bapak Edi Darmadi selaku Marketing, kedua sumber data sekunder merupakan sumber data penunjang yang berkaitan dengan penelitian. Tekhnik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui, pertama wawancara yang digunakan peneliti adalah wawancara semi terstruktur, kedua dokumentasi digunakan untuk mencatat, menyalin, mengambil gambar. Tekhnik analis data yang digunakan peneliti adalah analisis induktif, yang berawal dari informasi khusus tentang strategi pemasaran gadai emas (Ar-Rahn) dalam upaya menarik minat nasabah (Studi Di PT. BPRS Metro Madani KC Jatimulyo. Hasil dari penelitian ini adalah strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT. BPRS Metro Madani Kantor Cabang Jatimulyo yaitu menggunakan bauran pemasaran (Marketing Mix) yang terdiri atas 4P, yaitu Harga (Price), Tempat (Place), Promosi (Promotion), Proses (Proces) kurang menarik minat nasabah karena disebabkan oleh faktor kurang fokusnya karyawan marketing dalam mempromosikan produk, masyarakatnya yang kurang suka menyimpan emas sehingga produk gadai emas syariah kurang di minati, kurang banyaknya alat promosi yang digunakan dalam mempromosikan produk gadai emas seperti mempromosikan melalui facebook, instagram, radio, dan sekarang bisa dilakukan dengan memasang promosi di status whatsaap.
Kata Kunci: Rahn, Ujroh, Promosi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 07 Jul 2020 04:32
Last Modified: 07 Jul 2020 04:32
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3469

Actions (login required)

View Item View Item