Yolanda, Rinda Feni (2020) Strategi Pelayanan Prima Customer Service Perspektif Bisnis Islam Di BPRS Kotabumi Kantor Kas Bukit Kemuning. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
|
PDF
SKRIPSI RINDA FENI YOLANDA.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
Pelayanan prima merupakan pelayanan yang sangat penting dalam sebuah perbankan. Karena untuk mengembangkan perusahaan berkualitas serta memberdayakan masyarakat sehingga akan menumbuhkan kepercayaan perusahaan. Kepercayaan merupakan modal kerja bagi kerja sama, pelayanan prima akan bermanfaat guna meningkatkan kualitas pelayanan perbankan syariah , dalam proses menjalankan perusahaan, pelayanan pada nasabah yang maksimal sangat diutamakan.
Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji keberhasilan PT BPRS Kotabumi Kantor Kas Bukit Kemuning dalam pelayanan prima dan menjelaskan mengenai strategi pelayanan prima perspektif bisnis islam. Penelitian ini termasuk kedalam penelitian lapangan (feld research, sedangkan sifat penelitian ini adalah deskriptif kualitatif sumber ini ada dua, yaitu primer dan sekunder, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan manajer oprasional, cusrtomer service, dan satpam. Sedangkan dokumentasi dilakukan dengan mendokumentasikan dokumen dan literatur yang terkait penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian bahwa strategi pelayanan prima yang dilakukan oleh BPRS Kas Bukit Kemuning dengan meningkatkan kualitas pegawainya khususnya Custoumer Service yang memiliki tugas berhubungan langsung dengan nasabah keberhasilan dalam melaksanakan pelayanan prima tidak terlepas dari dua strategi yang pertama ada 5 Strategi mengenai pelayanan prima yaitu bukti nyata, Keandalan (reliability), Kesigapan (responsiveness), Empati (Empathy), Jaminan (Assurance) ada pun yang kedua menurut perspektif bisnis islam meliputi kesatuan, kehendak bebas, tanggung jawab, terakhir keseimbangan dan keadilan.
Dengan demikian pelayanan yang diberian BPRS Kas Bukit Kemuning termasuk dalam katagori baik dalam bentuk kehandalan, kesigapan dan cukup sesuai dengan apa yang di harapkan nasabah, tetapi masih ada yang belum sesuai yaitu masih kurang 3S yaitu, salam, dan bukti nyata (peralatan kantor, tempat parkir dan area kantor yang kurang luas)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 12 Aug 2020 06:47 |
Last Modified: | 12 Aug 2020 06:47 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3669 |
Actions (login required)
View Item |