Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Penjualan barang jaminan gadai dalam perspektif Ekonomi Islam (Studi kasus Kantor Unit Pegadaian Syariah Metro)

Syahputri, Metalias Tri (2020) Penjualan barang jaminan gadai dalam perspektif Ekonomi Islam (Studi kasus Kantor Unit Pegadaian Syariah Metro). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI METALIAS.pdf - Other

Download (2MB) | Preview

Abstract

Terdapat produk yangdapat digunakan oleh masyarakat dalam bentuk pinjaman barang guna mendapatkan pembiayaan, yaitu adalah rahn. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana mekanisme penjualan barang jaminan gadai yang mengalami wanprestasi ditinjau dari ekonomi Islam?. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mekanisme penjualan barang jaminan gadai pada Pegadaian Syari‟ah Kota Metro ditinjau dalam persepektif ekonomi islam. Penelitian ini adalah penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif dan menggunakan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumentasi.

Berdasarkan penelitian Rahin tidak bisa mengembalikan hutang yang ia terima kemudian Murtahin menjelaskan kepada rahin untuk menjual barang jaminan pada saat jatuh tempo, Murtahin telah memberikan waktu untuk mengembalikan hutangnya, namun Rahin tetap tidak bisa mengembalikan hutangnya kemudian murtahin meminta rahin untuk menjual barang yang menjadi jaminan dengan cara melelang barang jaminan tersebut. menurut rahin jual beli yang dilakukan sangat merugikan rahin karena tidak sesuai dengan harga umum. Demikian juga pembebanan biaya dan biaya administrasi.Pegadaian dan Pegadai. Pelaksanaan penjualan barang gadai di pegadaian syariah Metro dalam perspektif ekonomi Islam tidak amanah, tidak adil dalam pembebanan biaya sebesar 2%, padahal menurut ketentuan Fatwa DSN MUI besaran biaya 1%. Demikian juga dalam penetapan biaya administrasi berdasarkan Rp. 10.000/hari sejak ditetapkan surat pemberitahuan lelang, bisa dikategorikansebagai riba sesuai denganketentuan Fatwa DSN MUI Nomor 1 Tahun 2004.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 28 Jul 2020 01:53
Last Modified: 28 Jul 2020 01:53
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/3744

Actions (login required)

View Item View Item