Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Upaya BPRS Aman Syariah Sekampung Dalam Meningkatkan Pelayanan Nasabah

Mukminaturrohmah, Umi (2020) Upaya BPRS Aman Syariah Sekampung Dalam Meningkatkan Pelayanan Nasabah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI UMI MUKMINATURROHMAH NPM 1502100225.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Pelayanan merupakan hal penting dalam suatu Bank untuk menjaga kemitraan dengan para nasabahnya. Seiring dengan perkembangan Bank Syariah di Indonesia yang cukup pesat maka perbankan syariah juga harus didukung oleh sumber daya manusia yang memadai. Namun dalam realitanya menunjukkan bahwa masih banyak SDM yang tidak memiliki pengalaman akademis maupun praktis dalam perbankan syariah sehingga dapat mempengaruhi produktivitas Bank itu sendiri. Hal ini terjadi di BPRS Aman Syariah bahwa ada karyawan yang dipecat karna melanggar aturan dalam penghimpunan dana yaitu mereka menggunakan dana nasabah untuk keperluan pribadinya Maka dari itu BPRS Aman Syariah selalu berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanannya agar dapat memuaskan para nasabah. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana upaya yang diterapkan BPRS Aman Syariah Sekampung dalam meningkatkan pelayanan nasabah.

Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah penelitian field research (lapangan), sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Metode wawancara (interview) digunakan guna mendapatkan informasi yang konkrit mengenai bagaimana upaya BPRS Aman Syariah Sekampung dalam meningkatkan pelayanan nasabah.

Berdasarkan Hasil penelitian, maka diambil kesimpulan bahwa upaya yang telah dilakukan BPRS Aman Syariah Sekampung dalam rangka meningkatkan pelayanan nasabahnya yaitu diberikan pembekalan/ pelatihan kepada karyawannya, membuat Standart Operasional Prosedur (SOP) terkait pelayanan, monitoring pelaksanaan pelayanan, membuat evaluasi, dan memberikan sanksi. masih belum dapat dikatakan cukup bagi nasabah, pada kenyataannya masih ada beberapa keluhan dari nasabah terkait pelayanan yang diberikan seperti kurang teliti dalam pencatatan dan ceroboh yang membuat nasabah kurang percaya dan tidak puas dengan pelayanan yang diberikan. Selain itu belum adanya prinsip kemudahan akses berupa pemanfaatan teknologi telekomunikasi dan informatika yaitu belum ada fasilitas layanan secara digital dan pengadaan kartu ATM seperti yang nasabah harapkan. Sehingga dalam hal ini BPRS Aman Syariah Sekampung dalam pelaksanaannya belum sesuai dengan prinsip-prinsip pelayanan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 27 May 2021 01:54
Last Modified: 27 May 2021 01:54
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4045

Actions (login required)

View Item View Item