Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi & Kendala Pembelajaran Daring Bahasa Indonesia Kelas III Di SD Negeri 5 Metro Utara

Zakiana MS, Nurul (2020) Implementasi & Kendala Pembelajaran Daring Bahasa Indonesia Kelas III Di SD Negeri 5 Metro Utara. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
NURUL ZAKIANA MS - NURUL ZAKIANA MS.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Pembelajaran secara daring atau pembelajaran dalam jaringan sebagai salah satu dampak positif dari perkembangan teknologi secara aplikatif telah memberikan kontribusi yang cukup berarti sebagai pengganti dalam dunia pendidikan, sesuai surat edaran Nomor 3 Tahun 2020 tentang pencegahan Covid 19 pada satuan pendidikan yang menyatakan meliburkan sekolah dan perguruan tinggi, hal ini di lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dalam hal ini pembelajaran melalui daring adalah pembelajaran melalui jaringan. Yang menjadi alternatif sebagai pengganti kegiatan pembelajaran di sekolah, kususnya dalam masa pandemi Covid-19.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi & kendala pembelajaran daring pada matapelajaran Bahasa Indonesia dan untuk mengetahui kendala-kendala yang di hadapi siswa dan guru selama pembelajaran daring sedang berlangsung.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yang mengambil objek mengenai penerapan pembelajaran Bahasa Indonesia kelas III melalui daring di SD Negeri 5 Metro Utara, Pengumpulan data di lakukan dengan mengadakan observasi, wawancara dan dokumentasi, analisis data di lakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil di kumpulkan dan dari makna itu di Tarik kesimpulan untuk menyusun hasil karya terkait dengan pelaksanaan pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas III melalui daring di SD Negeri 5 Metro Utara, sedangkan untuk menguji ke absahan data digunakan metode triagulasi.

Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas III melaui daring sudah di laksanakan dengan baik, hal ini di tunjukan dengan konsisten nya guru walikelas dalam memotivasi siswa dan orangtua siswa selaku pendamping belajar siswa dalam melakukan aktivitas di dalam grup whatsapp sperti memosting materi yang akan di pelajari, memberi penjelasan tentang materi tersebut hingga pemberian tugas yang di kumpul setiap hari rabu yang di wakilkan oleh orangtua siswa.

Kendala yang di rasakan orangtua yakni diantaranya pembagian waktu antara bekerja dan mendampingi anak serta tidak semua orangtua mampu membeli kuota yang di butuhkan ketika pembelajaran daring berlangsung.

Kata Kunci : Pembelajaran, Daring

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 15 Sep 2021 07:18
Last Modified: 15 Sep 2021 07:18
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4366

Actions (login required)

View Item View Item