Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh kompetensi kepribadian Guru aqidah akhlak terhadap akhlak Siswa di MTs Ma’arif NU 05 Sekampung Lampung Timur

Fajarudin, Ahmad (2021) Pengaruh kompetensi kepribadian Guru aqidah akhlak terhadap akhlak Siswa di MTs Ma’arif NU 05 Sekampung Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
Skripsi Ahmad Fajarudin baru 02-02-2021 (pak barudin).pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Pembelajaran Kepribadian adalah ciri, karakteristik, gaya atau sifat-sifat yang memang khas dikaitkan dengan diri kita. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa kepribadian itu sumber dari bentuk-bentukan yang kita terima dari lingkungan, misalnya bentukan dari keluarga pada masa kecil kita dan bawaan- bawaan yang dibawa sejak lahir.Guru sebagai actor utama dalam pendidikan yang kurang menyadari sepenuhnya tugas dan tanggung jawabnya. Sehingga, persoalan yang terjadi dilapangan tidak dapat terhindarkan lagi. Sebagai contoh kasus, banyaknya media massa yang membeberkan fakta tentang akhlak guru yang terkadang tidak etis dilakukan terhadap siswa, misalnya pemukulan pada siswa dan lain sebagainya.

Rumusan masalah penelitian ini adalah; Apakah ada Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa MTs Maarif NU 5 Sekampung?Tujuan penelitian ini adalah:Untuk mendeskripsikan dan menganalisis Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode angket langsung, observasi dan dokumentasi.Populasi yang penulis ambil adalah siswa MTs Maarif NU 5 Sekampung sebanyak 30 siswa, maka dengan ini penelitian ini merupakan penelitian sampel.

Berdasarkan hasil pengujian, di peroleh harga chi kuadrat ( hitung) sebesar 13,874. Kemudian harga hitung ini dibandingkan dengan harga tabel sebesar 9,488. Diperoleh nilai hitung lebih besar dari tabel. Dengan begitu hipotesis (Ha) yang peneliti ajukan bisa diterima, yang berarti bahwa ada Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Aqidah Akhlak terhadap Akhlak Siswa. Sedangkan untuk menguji seberapa besar pengaruhnya, penulis menggunakan Koefisien Kontingensi (C). Dari pengujian C, dapat diperoleh harga Chitung= 0,562 kemudian jika dibandingkan dengan Cmaks= 0,816. Karena hargaChitungmendekati harga Cmaks, maka dapat dikatakan ada pengaruh yang sangat erat antara variabel X terhadap variabel Y.

Berdasarkan pengujian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa adanya Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa MTs Maarif NU 5 Sekampung.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pascasarjana
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Saiful Manaf M.Pd.I
Date Deposited: 16 Mar 2021 06:53
Last Modified: 16 Mar 2021 07:31
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4399

Actions (login required)

View Item View Item