Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Tinjauan Akad Syirkah Al-Abdan Terhadap Hasil Timbangan Ikan di Kolam Pemancingan (Studi Kasus di Kolam Pemancingan Widodo Desa Purwokencono, Kec. Sekampung Udik, Kab. Lampung Timur)

Zulianto, Fergi (2021) Tinjauan Akad Syirkah Al-Abdan Terhadap Hasil Timbangan Ikan di Kolam Pemancingan (Studi Kasus di Kolam Pemancingan Widodo Desa Purwokencono, Kec. Sekampung Udik, Kab. Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
FERGI ZULIANTO - 1602090096 - HESy.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran bagaimana pelaksanaan praktik hasil timbangan ikan (sampo’an) di kolam pemancingan dan untuk mengetahui tinjauan Fiqh Syirkah al-Uqud al-Abdan tentang praktik hasil timbangan ikan (sampo’an) di kolam pemancingan. Manfaat dari penelitian ini adalah secara teoritis untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman sehingga dapat memberikan sumbangan pemikiran oleh kalangan umat muslim serta para sarjana Islam khususnya tentang bermu‘amalah. Secara praktis penelitian ini dapat bermanfaat bagi masyarakat luas dalam rangka mendalami dan memahami hukum Islam, khususnya yang berkaitan dalam bidang syirkah dalam praktik timbangan ikan (sampo’an) dikolam pemancingan Desa Purwokencono Kecamatan Sekampung Udik.

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan di lapangan atau lokasi penelitian, sedangkan sifat penelitian ini adalah deskriftip kualitatif dengan teknik pengumpulan data mengunakan metode wawancara dan dokumentasi. Dokumentasi yang digunakan berupa dokumentasi pemancingan maupun dokumen yang lainnya. Setelah data diperoleh maka data tersebut dianalisis dengan mengunakan metode teknik analisis deskriptif kualitatif.

Berdasarkan hasil penelitian di lapangan dan analisa data yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa Praktik pancingan dengan cara hasil timbangan ikan (sampo’an) mengandung sifat spekulasi dan untung-untungan sehingga dapat merugikan salah satu pihak dan menguntungkan pihak lain, dan dapat menimbulkan perselisihan diantara pemancing yang bekerjasama. Hal ini mengandung unsur masyir yang dilarang dalam Islam karena ikan yang diperoleh pemancing belum jelas. Praktik kerjasama yang dilakukan oleh kelompok pemancing sudah sesuai dengan syirkah abdan dari akadnya, subyek, dan obyek, tetapi untuk syarat obyeknya berupa pembagian keuntungannya belum sesuai dengan akad syirkah al-abdan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 04 Oct 2021 08:23
Last Modified: 04 Oct 2021 08:23
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4600

Actions (login required)

View Item View Item