Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Pendidikan Karakter Peserta Didik di SMK Negeri 2 Metro

Andini, Wulan Rose (2021) Implementasi Pendidikan Karakter Peserta Didik di SMK Negeri 2 Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Wulan Rose Andini -1701010188 - PAI.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Sebuah lembaga pendidikan, terutama sekolah dianggap sebagai wadah yang cocok dalam membentuk sebuah karakter. Hal demikian dimaksudkan supaya peserta didik mampu mencerminkan karakter yang kuat dan berbudi luhur, baik dalam ucapan maupun perbuatan. Namun pendidikan karakter yang diterapkan di SMK Negeri 2 Metro, masih belum maksimal dikarenakan rendahnya rasa tanggung jawab dalam diri peserta didik, kurangnya sopan santun, kejujuran, kedisiplinan dan kerja keras.

Jenis penelitian ini yakni penelitian kualitatif deskripsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pendidikan karakter peserta didik di SMK Negeri 2 Metro dan untuk mengetahui faktor penghambat dan pendukung dari implementasi pendidikan karakter peserta didik di SMK Negeri 2 Metro. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan pendidik, peserta didik dan orangtua/wali dari peserta didik. Observasi pada penelitian ini tidak dilakukan karena seluruh pendidik dan peserta didik melaksanakan pembelajaran secara online. Dokumentasi penulis berupa pengambilan gambar pada saat proses wawancara dengan guru, peserta didik dan orangtua/wali dari peserta didik dan juga tempat penelitian. Penulis menggunakan triangulasi teknik sebagai penjamin keabsahan data.

Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan oleh peneliti, maka dapat diperoleh kesimpulan bahwasannya konsep implementasi pendidikan karakter di SMK N 2 Metro sebelum pandemi yaitu terintegrasi dalam mata pelajaran pendidikan agama islam dan budi pekerti melalui pembinaan karakter, apabila peserta didik tidak melasanakannya maka akan diberikan sanksi yang sesuai. Sedangkan implementasi pendidikan karakter di SMK N 2 Metro setelah pandemi yaitu berubah menjadi online (daring), dan sistem pelaksanaannya yakni mengutamakan kedisiplinan dari peserta didik dalam penugasan atau pengumpulan tugas-tugas. Faktor penghambat sebelum pandemi yakni: yang pertama, kurangnya kerjasama kedua orangtua. Kedua, berasal dari rasa malas peserta didik. Ketiga, kondisi keluarga yang buruk. Faktor penghambat setelah pandemi yakni terkendala dengan sinyal internet. Faktor pendukung sebelum dan sesudah pandemi yakni: semua guru di SMK Negeri 2 Metro saling bersinergi, bekerjasama dan mendukung dalam pelaksanaan pendidikan karakter. Kemudian, sekolah juga memfasilitasi sarana-sarana yang mendukung guna pelaksanaan pendidikan karakter peserta didik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 08 Oct 2021 06:53
Last Modified: 08 Oct 2021 06:53
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4610

Actions (login required)

View Item View Item