Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Efektivitas Penerapan Mitigasi Risiko Pembiayaan Bermasalah Pada Bank Syariah Indonesia Kc Bandarjaya

Maysara, Eva (2021) Efektivitas Penerapan Mitigasi Risiko Pembiayaan Bermasalah Pada Bank Syariah Indonesia Kc Bandarjaya. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI EVA MAYSARA -1502100048 - S1 PBS.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Lembaga Bank dalam melakukan kegiatan pembiayaan tentunya akan menghadapi berbagai risiko diantaranya adalah risiko pembiayaan bermasalah. Demikian pula yang terjadi di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Bandarjaya. Upaya untuk meminimalisir pembiayaan bermasalah yang terjadi dengan menerapkan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah. Dalam hal ini yang menjadi permasalahan terkait pembiayaan yang dilakukan Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Bandar Jaya yang menunjukkan kontribusi besar terhadap penurunan nilai NPF (Net Performing Financing).

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui bagaimana upaya yang dilakukan serta efektivitas dari penerapan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah pada Bank Syariah Indonesia KC Bandarjaya. Dengan adanya skripsi ini, diharapkan dapat memberikan keilmuwan mengenai Efektivitas penerapan mitigasi risiko pembiayan bermasalah. Peneltian ini menggunakan metode dengan pendekatan deskriptif- kualitatif dan sumber datanya yaitu berasal dari hasil wawancara dan dokumen- dokumen. Fokusnya mengenai bentuk, fungsi dan makna dalam hal ini mengenai gambaran efektivitas atas penerapan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah pada Bank Syariah Indonesia KC Bandarjaya.

Berdasarkan hasil pembahasan dan penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa efektivitas penerapan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Bandarjaya dilihat dari beberapa aspek diantaranya aspek ekonomis dilakukan dengan meningkatkan strategi mitigasi risiko yang diambil dan bekerjasama dengan Dewan Pengawas Syariah dalam mewujudkan pelayanan jasa sesuai prinsip syariah. Aspek pelaksanaan kerja yang bertanggung jawab yaitu pelaksanaan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah dilakukan secara intensif dengan pemantauan dari awal hingga akhir pembiayaan. Aspek pembagian kerja yang nyata yaitu pembagian dalam melakukan monitoring, review, dan evaluasi pembiayaan. Aspek rasionalitas wewenang serta tanggung jawab dimana dalam penetapan kewenangan telah adanya unit yang melakukan persetujuan, analisis serta administrasi pembiayaan. Dan aspek prosedur kerja yang praktis yaitu kegiatan mitigasi risiko pembiayaan bermasalah yang dilakukan dengan penagihan, restrukturisasi maupun penjualan asset.

Kata kunci : Efektifitas, mitigasi risiko, pembiayaan bermasalah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 08 Oct 2021 06:36
Last Modified: 08 Oct 2021 06:36
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4724

Actions (login required)

View Item View Item