Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar

Solikhati, Zayana Nuri (2021) Pengaruh Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
Skripsi Zayana Nuri Solikhati (1701040017) - TMTK.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Pembelajaran yang berlangsung di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar pada umumnya masih menggunakan model pembelajaran konvensional. Sehingga membuat kemampuan komunikasi matematis yang dimiliki siswa masih kurang berkembang. Dapat dilihat dari hasil pengerjaan soal komunikasi matematis siswa dari 15 siswa hanya 5 orang yang nilainya lebih dari 70. Ini menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi matematis siswa di sekolah tersebut masih kurang. Oleh karena itu rumusan masalah pada penelitian ini yaitu apakah model pembelajaran reciprocal teaching berpengaruh terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan bahwa model pembelajaran reciprocal teaching berpengaruh terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis quasi eksperiment. Lokasi penelitian di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII F sebagai kelas yang menggunakan model pembelajaran reciprocal teaching dan VIII G sebagai kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional dengan masing-masing kelas berjumlah 32 siswa. Pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data dilakukan dengan pengujian instrument, pengujian prasyarat dan pengujian hipotesis.

Berdasarkan hasil analisis data penelitian diperoleh nilai t-hitung sebesar 6,12 dan nilai t-tabel 1,99. Ini berarti bahwa nilai t-hitung > t-tabel pada taraf signifikan 0,05 sehingga H0 ditolak. Artinya ada pengaruh model pembelajaran reciprocal teaching terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa, dengan hasil perhitungan N-Gain Score rata-rata untuk kelas eksperiment sebesar 0,51 termasuk dalam kategori sedang. Sedangkan rata-rata untuk kelas kontrol sebesar 0,17 termasuk dalam kategori rendah. Maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran Reciprocal Teaching memberikan pengaruh lebih besar dibandingan dengan penggunaan model pembelajaran konvensional terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa di SMP Negeri 3 Terbanggi Besar Tahun Ajaran 2020/2021.

Kata Kunci : Komunikasi Matematis, Model Reciprocal Teaching

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Matematika
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 02 Nov 2021 07:40
Last Modified: 02 Nov 2021 07:40
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4764

Actions (login required)

View Item View Item