Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Pembelajaran Berbasis E-Learning dalam Peningkatan Efektivitas Belajar di Madrasah Aliyah Ma’arif NU 02 Sidorejo Sekampung Udik Lampung Timur

Fitriawati, Reni (2021) Implementasi Pembelajaran Berbasis E-Learning dalam Peningkatan Efektivitas Belajar di Madrasah Aliyah Ma’arif NU 02 Sidorejo Sekampung Udik Lampung Timur. Masters thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
TESIS RENI FITRIAWATI - 19001858 - PAI.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Pemanfaatan teknologi pembelajaran berbasis E-learning ini sifatnya fleksibel sehingga peserta didik dapat mengikuti pembelajaran dimana saja. Penggunaan media seperti E-learning dalam suatu proses pembelajaran diharapkan sebagai alternatif untuk mengatasi masalah kemandirian belajar peserta didik. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimanakah implementasi pembelajaran berbasis E-learning dalam peningkatan efektivitas belajar di Madrasah Aliyah Ma‟arif NU 02 Sidorejo?. 2) Apa kendala dan solusi dalam implementasi pembelajaran berbasis E-learning dalam peningkatan efektivitas belajar di Madrasah Aliyah Ma‟arif NU 02 Sidorejo?. Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk menganalisis implementasi pembelajaran berbasis E-learning dalam peningkatan efektivitas belajar di Madrasah Aliyah Ma‟arif NU 02 Sidorejo. 2) Untuk menganalisis kendala dan solusi dalam implementasi pembelajaran berbasis E-learning dalam peningkatan efektivitas belajar di Madrasah Aliyah Ma‟arif NU 02 Sidorejo.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan objek kajian penelitian lapangan (field research). Sumber data primer dalam penelitian ini adalah wawancara dengan guru. Sumber data sekunder dalam penelitian ini adalah wawancara dengan kepala sekolah dan peserta didik kelas X IPS 2 berjumlah 5 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis data dengan teknik yang digunakan yaitu teknik interview atau wawancara terstruktur , teknik observasi nonpartisipan (pengamatan/pencatatan) dan dokumentasi digunakan untuk memperoleh latar belakang berdirinya sekolah. Teknik penjamin keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, pengambilan kesimpulan dan verifikasi.

Hasil penelitian menunjukkan 1) Implementasi Pembelajaran Berbasis E learning dalam Peningkatan Efektivitas Belajar di Madrasah Aliyah NU 02 Sidorejo bahwa pembelajaran e-learning efektif namun terdapat kendala dalam penerapannya. Hal ini ditunjukkan dengan indikator efektivitas belajar seperti ketuntasan belajar, aktifitas belajar peserta didik, dan kemampuan guru dalam mengelolah pembelajaran. 2) Adapun kendala dan solusi yang terjadi kekuatan jaringan internet dan kuota internet solusinya gunakan fasilitas sekolah seperti wifi, kurangnya motivasi solusinya tingkatkan memotivasi dan nasehat, mayoritas santri di pondok pesantren solusinya pemberian materi berupa hard file, kesiapan sumber daya manusia belajar dengan teman sejawat. Untuk itu dalam meningkatkan kemampuan teknologi kepada guru maupun peserta didik maka pihak sekolah perlu mengadakan pelatihan terkait aplikasi e-learning dan aplikasi sejenisnya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 10 Nov 2021 22:00
Last Modified: 10 Nov 2021 22:00
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4865

Actions (login required)

View Item View Item