Apriyanti, Hanik (2021) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Mengatasi Dekadensi Moral Siswa SMA Negeri 02 Buay Bahuga Tahun Pelajaran 2020/2021. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI HANIK APRIYANTI - 1701010123 - PAI.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
Pelaksanaan pendidikan moral banyak diemban oleh guru agama. Materi yang diberikan bukan hanya menjadikan manusia yang pintar dan trampil, akan tetapi jauh daripada itu adalah untuk menjadikan manusia yang memiliki moral dan akhlakul karimah. Permasalahan dari penelitian ini yaitu terdapat siswa yang melakukan dekadensi moral seperti, merokok, membolos, dan tidak sopan terhadap guru.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru pendidikan agama Islam dalam mengatasi dekadensi moral siswa SMA Negeri 02 Buay Bahuga. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif lapangan, yang mengambil lokasi di SMA Negeri 02 Buay Bahuga. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Dari data yang diperoleh serta terkumpul kemudian dianalisis dengan cara berfikir induktif. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang bertitik tolak dari pendekatan fenomenologi.
Berdasarkan deskripsi data dan penyajian data dari hasil survey dan wawancara, bahwa upaya yang dilakukan oleh guru pendidikan agama Islam dalam mengatasi dekadensi moral siswa SMA Negeri 02 Buay Bahuga melalui berbagai upaya, yaitu: memperketat pengawasan terhadap siswa yang melakukan dekadensi moral, mengadakan kerjasama dengan berbagai pihak seperti, guru guru, masyarakat dan wali murid, kemudian menindak lanjuti siswa yang melakukan pelanggaran dengan memberikan sanksi/hukuman kepada siswa supaya tidak melakukandekadensi moral/pelanggaran di sekolah. Kemudian tidak hanya itu guru pendidikan agama Islam juga memberikan nasihat nasihat/penanaman nilai-nilai keagamaan sehabis shalat dhuhur berjama’ah dan ketika jam pelajaran. Sedangkan untuk mengantisipasi kepada siswa yang belum melakukan pelanggaran diberikan arahan dan contoh-contoh kepada mereka tentang hukuman dan dampak apabila mereka melakukan pelanggaran, sehingga mereka takut untuk melakukan pelanggaran di sekolah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 23 Nov 2021 12:05 |
Last Modified: | 23 Nov 2021 12:05 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4898 |
Actions (login required)
View Item |