Melantama, Mira (2021) Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Dengan Menggunakan Media Gambar Pada Mata Pelajaran IPS Kelas V MIM Banarjoyo Lampung Timur Tahun Pelajaran 2020/2021. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI MIRA MELANTAMA - 1501050030 - PGMI.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPS dengan menggunakan media gambar pada siswa kelas V MIM Banarjoyo Kecamatan Batanghari Kabupaten Lampung Timur.
Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) model Kemmis dan Mc. Taggart. Penelitian dilaksanakan pada semester II tahun ajaran 2021/2022 dalam dua siklus ada tiga pertemuan. Subjek penelitian ini siswa kelas V MIM Banarjoyo Lampung Timur yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi dan dokumentasi. Sementara instrument pengumpulan data menggunakan soal tes, lembar observasi dan dokumen. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan hasil belajar IPS kelas V MIM Banarjoyo Lampung Timur.
Hasil belajar saat pratindakan, rata-rata kelas adalah 65,76 untuk ketuntasan ada 12 siswa atau 48% dan belum tuntas ada 18 siswa atau 52%. Hasil ini belum memenuhi KKM yaitu 70,00. Pada siklus I diperoleh peningkatan hasil belajar rata-rata kelas71,92, ketuntasan ada 10 siswa atau 60% dan belum tuntas ada 8 siswa atau 40% berarti ada kenaikan nilai rata-rata pra tindakan ke siklus I sebesar 6,16, sedangkan siklus II hasilnya mengalami kenaikan lagi yaitu rata-rata kelas meningkat menjadi 76,90 dan ketuntasan ada 12 siswa atau 88% dan belum tuntas ada 18 siswa atau 12%, dengan demikian ada kenaikan rata-rata dari siklus I ke siklus II sebesar 4,98. Selain itu hasil belajar siswa dalam mengikuti pelajaran juga meningkat. Hal ini ditandai dengan meningkatnya hasil belajar siswa dalam bertanya, menjawab pertanyaan dan mengemukkan pendapat dengan menggunakan media gambar.
Kata Kunci: Hasil Belajar IPS, Media Gambar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 02 Dec 2021 07:09 |
Last Modified: | 02 Dec 2021 07:09 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/4961 |
Actions (login required)
View Item |