Afifah, Ulya Azzah (2021) Pola Komunikasi Interpersonal Dalam Membentuk Nilai Religiusitas Santri di Pondok Pesantren Roudlatul Qur’an Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI ULYA AZZAH AFIFAH YASIN - 1703060029 - KPI.pdf - Other Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara atau proses penerapan pola komunikasi ustadzah terhadap santri dalam hal mendisiplinkan ibadah shalat berjamaah di mushala. Dalam hal ibadah shalat berjamaah masih ada santri yang malas melaksankan shalat berjamaah di mushala dengan berbagai alasan, maka dari itu komunikasi ustadzah dengan santri sangatlah dibutuhkan untuk mendisiplinkan santri dalam hal ibadah shalat berjamaah di mushala.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan sumber data primer dan sekunder, dengan pemilihan informan 5 santri dan 2 ustadzah. Penelitian melakukan Teknik pengumpulan data dengan menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Penjamin keabsahan data menggunakan triangulasi Teknik dan triangulasi sumber. Ternik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan verifikasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, cara penerapan pola komunikasi ustadzah dengan santri yaitu melalui evaluasi yang dilakukan setiap seminggu sekali pada hari jumatsecara tatap muka, ustadzah akan mengecek ibadah yang mereka kerjakan pada tiap harinya. Hal ini bermaksud agar diketahui kualitas dan kuantitas dalam mengerjakan ibadah shalat, agar santri yang sudah baik ibadahnya bisa ditiru oleh santri lainnya yang masih kurang dalam ibadah. Kedua proses ustadzah dalam berkomunikasi interpersonal dengan santri yaitu dengan memanggil santri yang melakukan pelanggaran dan diberi nasihat secara tatap muka atau langsung, kemudian memberikan sanksi kepada yang melanggar setelah itu dilakukan evaluasi apakah masih sering melakukan pelanggaran tersebut atau tidak. Ketiga, dalam proses membentuk nilai religiusitas santri, ustadzah mempunyai cara untuk menanamkan nilai keagaaman, yaitu melalui pengarahan dengan cara memberitahukan kepada santri tentang nilai-nilai yang baik sebagai dasar dalam melakukan perbuatan. Kemudian melalui pembiasaan terhadap kegiatan keagamaan seperti shalat berjamaah di mushala dan kemudian memberikan hukuman, kepada santri yang tidak melaksanakan kegiatan keagamaan,
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 02 Mar 2022 06:51 |
Last Modified: | 02 Mar 2022 06:51 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5201 |
Actions (login required)
View Item |