Nurohmah, Eka (2021) Upaya Guru Dalam Memotivasi Peserta Didik Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Kelas VII MTs. Darun Najah Sekampung. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI EKA NUROHMAH - 1801010035 - PAI.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
Pendidikan yang memiliki tujuan pembelajaran yang bagus harus diiringi dengan tingginya motivasi belajar yang dimiliki peserta didik. Sebagian peserta didik memiliki motivasi yang tinggi tanpa harus mendapatkan dorongan dari orang lain. Akan tetapi, sebagian peserta didik memerlukan dorongan dari guru untuk menumbuhkan motivasi tersebut. Rendahnya motivasi peserta didik menjadikan rendahnya prestasi belajar peserta didik. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya motivasi yang rendah yang dimiliki oleh peserta didik, sehingga menyebabkan rendahnya prestasi belajar.
Kesenjangan atau permasalahan dalam penelitian ini dapat dilihat dari hasil pra survey yang diketahui dengan melakukan hasil wawancara dengan guru mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. beliau mengungkapkan bahwa motivasi peserta didik sangat rendah pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam ini, hal tersebut dibuktikan dengan sikap dan perilaku peserta didik dalam mengikuti mata kegiatan pembelajaran pada mata pelajaran ini, peserta didik yang rebut sendiri di dalam kelas saat guru menjelaskan materi, serta dikuatkan dengan hasil nilai pada mata pelajaran tersebut sangat rendah.
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya guru dalam memotivasi kepada peserta didik untuk meningkatkan prestasi belajar pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam, untuk mengetahui hasil prestasi belajar peserta didik setelah diberikan motivasi, serta untuk mengetahui faktor-faktor penghambat dan pendukung dalam memberikan motivasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta didik yang sudah diberikan motivasi oleh guru dan memiliki motivasi belajar yang tinggi menjadikan prestasi belajar peserta didik meningkat. Dengan demikian, upaya guru dalam memotivasi peserta didik sangat memberikan hasil dalam meningkatkan prestasi belajar. Prestasi belajar peserta didik dapat diukur dengan kemampuan peserta didik dalam menguasai kognitif, afektif, dan psikomotoriknya.
Kata Kunci: Motivasi Belajar, Prestasi Belajar, dan Sejarah Kebudayaan Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 07 Mar 2022 00:47 |
Last Modified: | 07 Mar 2022 00:47 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5230 |
Actions (login required)
View Item |